Page 46 - Pendidikan Pancasila SD Kelas V
P. 46
b. Sila Kedua, Kemanusiaan yang Adil dan Beradab
Sila kedua Pancasila, yaitu Kemanusiaan yang Adil dan Beradab
mengandung nilai kemanusiaan. Beberapa contoh penerapan
nilai-nilai Pancasila di lingkungan masyarakat, terutama sila
kedua Pancasila, yaitu sebagai berikut.
1) Turut membantu korban bencana alam sesuai dengan
kemampuan dengan ikhlas.
2) Selalu menghormati tetangga sekitar dan tidak me-
nyinggung perasaan orang lain.
3) Memberikan santunan kepada orang lain yang membutuh-
kan dengan tulus dan ikhlas tanpa mengharapkan sanjungan.
Sumber: https://bit.ly/3vFFL09
Gambar 1.27 Membantu korban bencana alam 4) Bersikap ramah, sopan, dan santun terhadap tetangga sekitar.
5) Tidak menghina tetangga yang kondisinya kurang mampu.
6) Selalu meminta izin jika ingin meminjam barang tetangga
dan segera mengembalikan barang setelah memakainya.
7) Tidak lupa mengucapkan terima kasih ketika kita menerima
bantuan dari orang lain.
c. Sila Ketiga, Persatuan Indonesia
Sila ketiga Pancasila, yaitu Persatuan Indonesia mengandung
nilai persatuan. Beberapa contoh penerapan nilai-nilai Pancasila
di lingkungan masyarakat, terutama sila ketiga Pancasila, yaitu
sebagai berikut.
1) Mengikuti setiap aturan yang berlaku di lingkungan ma-
syarakat dengan tertib dan disiplin.
2) Tidak membedakan tetangga yang berbeda suku, ras,
golongan, agama, dan perbedaan lainnya.
3) Saling membantu dan bekerja sama antarwarga masyara-
Sumber: https://bit.ly/3w1uHuL kat dan membina kerukunan.
Gambar 1.28 Mempelajari dan mencintai kebudayaan 4) Selalu membeli produk buatan lokal demi terwujudnya
daerah dengan cara ikut melestarikan kebudayaan
kesejahteraan masyarakat lokal.
5) Mempelajari dan mencintai kebudayaan daerah dengan
cara ikut melestarikan kebudayaan.
6) Selalu menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak
membuang sampah di sembarang tempat dan hal-hal lain
yang dapat merusak lingkungan.
d. Sila Keempat, Kerakyatan yang Dipimpin oleh Hikmat
Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan
Sila keempat Pancasila, yaitu Kerakyatan yang Dipimpin oleh
Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan
mengandung nilai kerakyatan. Beberapa contoh penerapan
nilai-nilai Pancasila di lingkungan masyarakat, terutama sila
keempat Pancasila, yaitu sebagai berikut.
1) Selalu memutuskan solusi suatu masalah di lingkungan
masyarakat dengan musyawarah.
2) Turut berpartisipasi dalam pemilihan Ketua RT, RW, dan
Sumber: https://bit.ly/3zVkS3w
Gambar 1.29 Pemilihan Ketua RT dan RW sebagainya.
32 Pendidikan Pancasila SD/MI Kelas V