Page 5 - MODUL AJAR DIGITAL-PERKEMBANGAN ILMU GEOGRAFI
P. 5
Perkembangan Ilmu Geografi
Manusia sejak dahulu sudah mengenal Geografi, bahkan dapat dikatakan
umurnya seumur manusia di muka bumi. Seperti ilmu pengetahuan lainnya,
pada awalnya Geografi tidak disusun secara sistematis seperti saat ini,
namun hanya berupa cerita tentang suatu tempat yang selalu berkaitan
dengan mitologi yang berkembang di masyarakat. Pengaruh tersebut lambat
laun semakin berkurang seiring dengan berkembangnya Ilmu Pengetahuan
dan pada perkembangan terakhir, penggunaan statistik dan metode
kuantitatif untuk menjawab permasalahan Geografi.
Berikut ini adalah sejarah perkembangan ilmu geografi sejak masa klasik
hingga perkembangan geografi di Indonesia.
A. Geografi Klasik
Geografi sudah dikenal sejak zaman Yunani Kuno bahwa pengetahuan
tentang bumi pada saat itu banyak dipengaruhi oleh mitologi. Pengetahuan
yang berkembang saat itu bahwa segala kegiatan atau gejala yang terdapat
dipermukaan bumi merupakan kehendak dari dewa. Namun, lambat laun
pengaruh mitologi mulai berkurang seiring dengan berkembangnya pengaruh
Ilmu Pengtahuan Alam yang didasarkan pada logika (filsafat) yang mulai
berkembang sejak abad ke VI Sebelum Masehi (SM).
Sejak berkembangnya Ilmu Pengetahuan Alam pada abad ke VI,
pengetahuan tentang bumi mulai mempunyai dasar ilmu alam atau ilmu
pasti dan proses penyelidikan tentang bumi dilakukan dengan mamakai
logika. Selain itu juga pada masa ini muncul juga tulisan tentang pembuatan
peta bumi atau lukisan fisis daerah tertentu.
Tokoh-tokoh yang termasuk dalam kategori Geografi Klasik, adalah
sebagai berikut :
1. Anaximandes
Ia merupakan seorang ahli kosmologi yunani
pertama (ilmu yang mempelajari struktur dan sejarah
alam semesta berskala besar), jasa-jasa nya dalam
bidang geografi sangat besar karena ia merupakan
orang yang pertama
kali membuat peta. Gambar 1. Peta Dunia yang
Ia beranggapan dibuat oleh Anaximandes
bahwa bumi berbentuk Silinder. Bagian
bumi yang dihuni manusia menurutnya
adalah sebuah pulau berbentuk bulat yang
muncul dari laut.
Gambar 2. Anaximandes
Perkembangan Ilmu Geografi 1