Page 33 - Modul Elektronik Bioinformatika
P. 33

G. PENDAHULUAN










              1.    Latar Belakang





                        Kurikulum  2013  telah  mengalami  perubahan  menjadi  Kurikulum  Merdeka,


              dimana  perubahan  yang  terjadi  sebagai  bentuk  perbaikan  dan  penyesuaian



              dengan  status  pendidikan  dan  digitalisasi  yang  berkembang.  perubahan


              tersebut  meliputi  pendekatan  pembelajaran,  strategi,  metode,  dan  model


              pembelajaran.    Selain  itu,  perubahan  juga  terjadi  akibat  permasalahan  yang


              terjadi  pada  peserta  didik  dan  guru.  Peserta  didik  mengalami  kendala  dalam


              proses  belajar  seperti  beban  pelajaran  yang  ditanggung  terlalu  banyak,  guru


              masih menjadi pusat konsentrasi dalam kegiatan belajar sehingga peserta didik


              kurang  mandiri,  dan  kurikulum  mengikat  konsep  belajar  membuat  pendidik


              kuang  fleksibel,  kreatif,  dan  inovatif  dalam  mengimplementasikan  materi


              (Gusrianto, Revi. et.al. 2022).



                            Modul  elektronik  (e-module)  Biologi  dengan  Kurikulum  Merdeka  yang


              ditujukan  untuk  peserta  didik  kelas  XII  SMA/MA  dikembangkan  dalam  rangka


              pemulihan kurikulum sebelumnya yang memiliki permasalahan serta terdampak


              pandemi  Covid-19.  Modul  elektronik  (e-module)  yang  telah  disusun  juga


              diharapkan  menjadi  dokumen  penting  yang  mampu  menyajikan  materi  dalam


              mengakomodasi peserta didik untuk lebih memahami, memotivasi, dan mandiri


              dalam belajar.



                          Berdasarkan  analisis  hasil  wawancara  dan  observasi  di  sekolah  MA


              Unggulan  Singa  Putih,  Prigen,  Pasuruan,  modul  elektronik  (e-module)  ini


              memiliki  tujuan  khusus  kepada  pendidik  dan  peserta  didik  tentang  materi


              Biologi.  Tujuan  untuk  pendidik  dan  peserta  didik  yakni  modul  elektronik  (e-


              module)  diharapkan  dapat  melengkapi  kekurangan  dan  kebutuhan  media/


              bahan ajar guru, selain itu profil sekolah mandiri yang telah diimplementasikan


              sekolah  serta  disesuaikan  dengan  kurikulum  merdeka  membuat  dokumen  ini


              menjadi salah satu yang diharapkan untuk meningkatkan motivasi, kompetensi,


              dan perkembangan peserta didik dalam mengenal teknologi.

























































                                                      Modul Elektronik Bioinformatika                                                                                                  27
   28   29   30   31   32   33   34   35   36   37   38