Page 20 - E-MODUL MONERA Kelas X MIA (M. Wahyu Puji Utama)
P. 20

KEGIATAN PEMBELAJARAN 1
                               “Monera (Archaebakteria & Eubacteria)”




              1. KEGIATAN PEMBELAJARAN 1


              1. 1. TUJUAN PEMBELAJARAN


              3.5.1 Setelah  mengamati  gambar  pada  slide  PPT/Modul/Video


                     Pembelajaran,  peserta  didik  dapat  menjelaskan  ciri-ciri


                     Archaebacteria dan Eubacteria dengan benar. (C2)

              3.5.2 Setelah  melakukan  diskusi  dan  pengamatan  gambar/video


                     pembelajaran pada slide PPT/Modul/Video Pembelajaran, peserta


                     didik  dapat  menguraikan  ciri-ciri  umum  Monera  dengan  benar

                     (C4)


              1. 2. PENGERTIAN MONERA


                   Monera  adalah  nama  sebuah  kingdom  dalam  klasfikasi  makhluk


              hidup. Kingdom Monera meliputi seluruh makhluk hidup uniselular yang


              selnya  bersifat  prokariotik.  Oleh  sebab  itu,  terkadang  kingdom  ini

              disebut  Prokariota.  Kingdom  monera  sendiri  dibagi  menjadi  2  divisi


              yaitu  bakteria  (Schizomycetes)  dan  Cyanophyta  atau  ganggang  hijau-

              biru. Cyanophyta saat ini dikenal sebagi Cyanobacteria dan  termasuk


              dalam bakteria.  (Kusumaningtias)


                   Pada  awal  sistem  klasifikasi,  monera  terdiri  atas  filum


              Archaebacteria dan Eubacteria. Namun karena penemuan baru dalam

              biokimia, DNA, dan lain-lain, filum ini telah disusun ulang di atas taksa



                                                                                                         
   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24   25