Page 41 - Larutan Penyangga
P. 41
B. PERAN BUFFER
Peran larutan penyangga adalah untuk mempertahankan pH
supaya tidak terjadi perubahan yang signifikan karena adanya
penambahan asam atau basa. Perubahan pH akan
menimbulkan dampak negatif dan berbahayan untuk diri kita
dan lingkungan.
Peran larutan penyangga dalam kehidupan sehari-hari adalah:
Shampoo
Sabun merupakan komponen utama dari shampoo. Sabun
tidak baik dipakai langsung ke kepala kulit kita karena dapat
menyebabkan iritasi pada kulit atau mata, terutama pada
anak-anak balita. Sehingga pengontrolan terhadap harga pH
sangat penting. Harga pH yang direkomendasikan untuk
shampoo adalah 5,5. Untuk menurunkan harga pH sabun dari
8,3 menjadi 5,5 dapat digunakan asam sitrat.
Dalam hal ini asam sitrat berfungsi untuk mengatur
kesetimbangan ion H+. Asam sitrat sebagai asam lemah atau
HA terionisasi sebagian dalam air, sedangkan ion A-
merupakan asam konjugasi yang bersumber dari asam lemak
dari hasil ionisasi sabun atau shampoo.
Dengan mengatur jumlah asam sitrat yang ditambahkan
maka akan diperoleh shampoo yang mempunyai derajat
keasaman yang dikehendaki. Derajat keasaman inilah yang
membedakan shampoo untuk rambut kering, rambut
berminyak, atau rambut normal serta shampoo yang dapat
digunakan pada anak-anak balita tanpa menimbulkan rasa
pedih dimata atau iritasi pada kulit.
Gambar 14. Shampoo
www.canva.com