Page 32 - E-MODULE SISTEM GERAK MANUSIA
P. 32
B. Bentuk Tulang
Berdasarkan bentuk dan ukurannya, tulang penyusun rangka
tubuh dapat dibedakan menjadi lima macam, yaitu tulang pipa, tulang
pendek, pipih, tulang tidak beraturan, dan tulang sesamoid.
1. Tulang pipa (tulang panjang), berbentuk silindris panjang,memiliki
bagian epifisis, diafisis, metafisisi, dan cakra epifisis. Tulang pipa
berfunngsi untuk menahan berat tubuh dan membantu
pergerakan. Contohnya tulang pangkal lengan (humerus), tulang
hasta (ulna), tulang pengumpil (radius), tulang paha (femur), tulang
kering (tibia), dan tulang betis (fibula).
Gambar 1.9 Tulang Panjang
Sumber : https://rb.gy/3h9kx
19