Page 53 - BUKU PENGAYAAN ENERGI MATAHARI DAN MANFAATNYA
P. 53
Berbeda dengan generasi sebelumnya, sel surya tipe DSSC
dilapisi dengan pigmen bernama Dye yang membantu sel surya
meningkatkan penyerapan sinar matahari. Dye organik diperoleh dari
alam dengan mengekstraksi pigmen tumbuhan melalui proses
maserasi. Pigmen ini termasuk klorofil, karoten, xantofil, betasianin,
dan betasiantin. Selain dye, sel surya DSSC juga terdiri dari elektroda
kerja berupa TiO2 dan ITO, elektrolit, dan elektroda lawan (counter
electrode).
Gambar 4. 5 DSSC sel surya generasi ketiga
Sumber : www.greendiary.com
Arus pada sel surya tipe DSSC dihasilkan berdasarkan siklus
elektron, seperti dapat diamati pada gambar 4.5 di atas. Dengan
menyerap foton dari radiasi matahari, elektron dalam dye tereksitasi
ke elektroda kerja, dan membuat dye mengoksidasi. Disini, larutan
elektrolit berfungsi untuk menyediakan elektron agar dye teroksidasi
kembali ke keadaan semula. Elektron yang ditangkap oleh elektroda
kerja dipindahkan ke elektroda lawan melalui rangkaian luar berupa
kabel penghubung.
Dengan adanya katalis pada elektroda lawan, elektron diserap
kembali ke dalam elektrolit. Indonesia merupakan negara tropis
dengan berbagai jenis tanaman. Selain itu, Indonesia juga memiliki
periode intensitas radiasi matahari yang panjang, dengan rata-rata
45