Page 50 - MODUL 12 MIPA
P. 50
Kaidah Kebahasaan Teks Sejarah
Nah selanjutnya beberapa kaidah kebahasan yang perlu diperhatikan pada teks sejarah, ialah
sebagai berikut :
1. Pronomina, Pronomina (kata ganti) biasanya kata yang digunakan untuk menggantikan benda
serta menamai seseorang atau sesuatu secara tidak langsung; 2. Frasa adverbial Sebuah kata
dimana menunjukan suatu kejadian atau peristiwa berupa waktu atau tempat ; 3. Verba Material.
Kata yang berfungsi untuk menunjukan aktivitas atau perbuatan nyata yang dilakukan oleh
partisipan. Kata kerja material ini menunjukan sebuah perbuatan fisik ataupun peristiwa, seperti
: membaca, menulis, ataupun menyapu.
4. Konjungsi Temporal, agar berguna untuk menata urutan-urutan sebuah peristiwa yang ingin
diceritakan, teks cerita sejarah hanya memanfaatkan suatu konjungsi / kata penghubung temporal
(kata sambung waktu).
Jenis – Jenis Teks Sejarah
teks sejarah ini dapat dibedakan beberapa jenis, berikut dibawah ini penjabarannya :
Sejarah Fiksi
Pada jenis teks sejarah fiksi dapat dibedakan menjadi 4, yaitu sebagai berikut :
• Novel
Novel adalah salah satu karya fiksi prosa yang ditulis secara naratif, dimana biasanya
dalam bentuk cerita. Penulis novel disebut novelis, serta kata novel berasal dari bahasa
Italia novella yang artinya “sebuah kisah ataupun sepotong berita”.
• Cerpen
Cerpen atau cerita pendek merupakan suatu bentuk prosa naratif fiktif. Biasanya cerita
pendek cenderung padat serta langsung terhadap tujuannya dibandingkan karya-karya
fiksi lain yang begitu panjang.
• Legenda
Cerita prosa mengenai rakyat dimana dianggap oleh yang memiliki cerita sebagai
sesuatu yang benar-benar terjadi.
• Roman
Merupakan sejenis karya sastra dimana dalam bentuk prosa atau gancaran, yang isinya
menggambarkan perbuatan pelakunya menurut sifat atau watak serta isi jiwa masing-
masing. Namun roman dapat memiliki arti yaitu “kisah percintaan”
Sejarah Non-Fiksi
Nah pada sejarah non-fiksi dapat dibedakan juga menjadi 4, yaitu sebagai berikut :
• Biografi
Biografi merupakan kisah ataupun keterangan mengenai kehidupan seseorang dimana
ditulis oleh orang lain.
• Autobiografi
Kisah maupun keterangan tentang kehidupan seseorang yang ditulis oleh orang itu
sendiri yang mengalaminya.
• Cerita Perjalanan
Merupakan sebuah teks yang didalamnya menceritakan tentang perjalanan.
Modul Bahasa Indonesia 12 | 40