Page 13 - Perhitungan Manual Regresi
P. 13

Berikut  ini  adalah  beberapa  contoh  populasi
               terhingga, yaitu:
                    a.  Banyaknya  masjid  di  Kabupaten  Bulungan  adalah
                        116 buah bangunan  (N=116 buah bangunan)
                    b.  Banyaknya  mahasiswa  di  Universitas  Kaltara
                        Tanjung Selor adalah 1.476 orang  (N=1.476 orang)
                    c.  Banyaknya  penduduk  di  Kabupaten  Bulungan
                        adalah 154.934 jiwa (N= 154.934 jiwa)

                    Sedangkan untuk populasi tak terhingga dapat diberikan
               beberapa contoh, diantaranya:
                    a.  Melemparkan  koin  atau  mata  uang  logam  secara
                        berulang dan terus-menerus tanpa henti(N = ∞)
                    b.  Melemparkan  dadu    secara  berulang  dan    terus-
                        menerus tanpa henti (N = ∞)
                    c.  Jumlah pasir di pantai (N = ∞)
                    d.  Banyaknya makhluk hidup di bumi (N = ∞)
                    e.  Banyaknya plankton di laut (N = ∞)
                    f.   Jumlah udara di atmosfer (N = ∞)
                    g.  Banyaknya air di lautan (N = ∞)
                    h.  Banyaknya burung burung di muka bumi (N = ∞)
                    i.   Jumlah bintang di jagat raya (N = ∞)

                       Penelitian  yang  dilakukan  pada  hakikatnya  ingin
               mengidentifikasi/mengetahui  sifat-sifat  atau  ciri-ciri  yang
               melekat  pada  populasi  yang  selanjutnya  disebut  sebagai
               karakteristik populasi.
                       Karakterisitk  populasi  adalah  sifat-sifat  atau  ciri-ciri
               yang  diamati  dalam  suatu  populasi.  Hasil  pengukuran
               terhadap  karakter  pada  populasi  tersebut  dinamakan
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18