Page 15 - Perhitungan Manual Regresi
P. 15

Gambar  2 Penggambaran Populasi, Karakteristik Populasi
                                 dan Parameter Populasi

                      Ditinjau dari obyek pengamatan atau obyek penelitian
               yang diteliti, populasi dibedakan atas:
                1.  Populasi Orang
                    Contoh:  mahasiswa  Universitas  Kaltara  Tanjung  Selor,
                    penduduk kota Bulungan, petani di desa dll.
                2.  Populasi Data
                    Contoh:  tinggi  badan  mahasiswa  dan  besar  penghasilan
                    penduduk, dan lain-lain.
                      Cara    mengumpulkan    data   dengan    mencatat
               keseluruhan  elemen  dari  populasi  disebut  sensus.  Kita
               mengenal  sensus  penduduk,  sensus  ekonomi,  sensus
               pertanian, sensus industri, dan sebagainya. Dengan sensus kita
               dapat memperoleh data yang sebenarnya.
                      Ada  beberapa  hal  yang  menyebabkan  penelitian
               dengan  menggunakan  teknik  sensus  dalam  kondisi  tertentu
               tidak dilakukan, karena tidak efisien, diantaranya adalah:
               1.  Biaya yang dikeluarkan untuk melakukannya terlalu
                    tinggi
               2.  Menghabiskan banyak waktu (terlampau lama)
               3.  Membutuhkan pekerja dalam jumlah yang banyak
   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19   20