Page 9 - E-Modul untuk Guru
P. 9

Penguatan karakter:
                              Setelah  mengikuti  serangkaian  kegiatan  pembelajaran  peserta  didik  dapat
                       menghargai dan menghayati perilaku disiplin dalam mengikuti pembelajaran di kelas,
                       kerja sama dalam berdiskusi, dan aktif bertanya dalam pembelajaran.

                   C.  Tujuan Pembelajaran
                       3.12.1 Siswa mampu menjelaskan fase-fase yang terjadi pada siklus menstruasi
                       3.12.2 Siswa mampu menjelaskan hormon-hormon yang berperan pada siklus
                              menstruasi
                       3.12.3 Siswa mampu menjelaskan tahap-tahap reproduksi hingga terjadinya
                              kehamilan

                   D.  Materi Pokok
                              Ovulasi  adalah  peristiwa  keluarnya  sel  telur  dari  ovarium  yang  terjadi  pada
                       sistem reproduksi wanita. Peristiwa lepasnya sel telur dari ovarium ini terjadi setiap
                       bulan.  Apabila  tidak  ada  sel  sperma  yang  membuahi  sel  telur  tersebut,  maka  akan
                       terjadi  pendarahan  yang  disertai  luruhnya  sel  telur  dan  lapisan  endometrium.
                       Pendarahan  ini  disebut  dengan  menstruasi.  Menstruasi  terjadi  secara  periodik
                       sehingga disebut  dengan siklus  mentruasi.  Pada umumnya siklus  menstruasi  terjadi
                       selama 28 hari.
                              Siklus  menstruasi  terdiri  atas  empat  fase,  yaitu  fase  menstruasi,  fase
                       folikuler/praovulasi, fase ovulasi, dan fase luteal/pascaovulasi. Hari pertama pada fase
                       menstruasi  dihitung sebagai  hari pertama siklus, Pada umumnya selang waktu  fase
                       menstruasi  adalah  hari  1  sampai  5.  Kemudian  berlanjut  ke  fase  kedua  yaitu  fase
                       praovulasi/folikuler  yang  berlangsung  pada  hari  6  sampai  13.  Selanjutnya  ke  fase
                       ovulasi  yaitu  pada  hari  14  terhitung  dari  hari  pertama  keluarnya  darah  menstruasi.
                       Berikutnya  ke  fase  terakhir  yaitu  fase  pascaovulasi/luteal  yang  pada  umumnya
                       berlangsung pada hari 15 sampai 28.
                              Namun, jika pada saat ovulasi terdapat sperma yang membuahi sel telur maka
                       akan  terjadi  fertilisasi.  Fertilisasi  merupakan  peleburan  antara  sel  telur  dengan
                       sperma.  Fertilisasi  terjadi  di  dalam  tuba  fallopi  dan  menghasilkan  zigot.  Zigot
                       kemudian mengalami pembelahan sel berulang-ulang. Zigot membelah menjadi dua
                       sel kemudian membelah lagi menjadi empat sel. Selanjutnya, terjadi pembelahan sel
                       menjadi  32  sel  yang  berkelompok  seperti  buah  arbei  yang  disebut  dengan  morula.
                       Morula mengalami pembelahan berbentuk blastula. Selanjutnya blastula berkembang
                       menjadi gastrula. Pada minggu kesembilan sampai beberapa saat sebelum lahir terjadi
                       penyempurnaan organ dan pertumbuhan tubuh sehingga terbentuklah fetus (janin).

                   E.  Sumber Belajar
                       Omegawati, W. & Hidayah, S. (2014). Biologi SMA/MA Kelas XI Semester 2. Klaten:
                              Intan Pariwara.

                   F.  Metode Pembelajaran
                       Pendekatan           : Scientific Approach
                       Metode               : Diskusi dan presentasi





         Sistem Reproduksi Manusia                                                                             2
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14