Page 174 - Neurosains Spiritual Hubungan Manusia, Alam dan Tuhan
P. 174
4
HEALTHY
HOME
Intisari
1. Struktur-struktur dalam bangunan (rumah) tidak hanya harus
kuat dan fungsional, tetapi juga indah. Keindahan dapat meme-
ngaruhi aktivitas otak yang mengatur fungsi emosi, kognisi bahkan
fungsi spiritual. Misalnya, sel-sel khusus di daerah di hipokampus
otak bergetar selaras dengan geometri dan susunan ruang yang kita
tinggali. Itulah sebabnya, desain bangunan dapat memengaruhi
kesehatan dan penyakit. Kita mendirikan bangunan dan kemudi-
an bangunan itu memengaruhi kita.
2. Ventilasi rumah yang baik, tanaman indoor (bahkan, gambar ta-
naman) dan berkebun (dalam lahan yang kecil sekalipun) di dekat
rumah, adalah cara-cara sederhana, untuk meningkatkan kese-
hatan fisik, mental, spiritual, bahkan untuk mendapatkan umur
panjang dan kebahagiaan. Otak memperantarai hubungan kita Buku ini tidak diperjualbelikan.
dengan semuanya. Hubungan emosional kita dengan rumah sama
kuatnya dengan hubungan kita dengan teman-teman terbaik atau
hewan peliharaan.
3. Bangunan (rumah) yang indah dapat menumbuhkan rasa kagum.
Rasa kagum adalah emosi transenden yang membuat sese orang
mengalami perasaan ‘menyatu’ dengan yang dikaguminya. Perasaan
155