Page 56 - e-Modul Matematika Materi Lingkaran SMP Kelas 8
P. 56
3. Bu Sari akan membagi kue Bika Ambon tersebut menjadi 8 bagian. Jika
jumlah anggota keluarga Bu Sari adalah 4 orang, berapa bagian yang bisa
didapatkan oleh setiap anggota keluarga Bu Sari?
a. 3 bagian
b. 6 bagian
c. 2 bagian
d. 4 bagian
4. Zidan akan membuat topi berbentuk kerucut dari kertas karton sebagai
tugas mata pelajaran seni budaya di sekolah. Langkah-langkah dalam
membuat kertas karton yaitu sebagai berikut.
Sumber: https://bit.ly/membuattopikerucut
Saat membuat topi kerucut tersebut, ukuran kertas karton yang digunakan
oleh Zidan adalah 30 cm × 42 cm. Zidan juga membuat setengah lingkaran
dengan panjang jari-jari 21 cm. Berapakah panjang maksimum diameter
dari topi kerucut dari kertas karton yang digunakan oleh Zidan?
a. 32 cm c. 28 cm
b. 30 cm d. 42 cm
5. Seutas kawat yang panjangnya 76 cm akan dibuat sebuah lingkaran.
Berapakah panjang jari-jari lingkaran kawat tersebut?
a. 14 cm
b. 9 cm
c. 7 cm
d. 12 cm
6. Pak Rizal memiliki sebuah taman yang berbentuk lingkaran yang
berdiameter 14 m. Jika Pak Rizal ingin menanam bunga pada setengah
daerah dari taman tersebut, berapakah luas daerah taman yang ditanami
bunga?
a. 154 m
b. 77 m
c. 104 m
d. 57 m
42