Page 13 - E-Modul Kesetimbangan Kimia
P. 13

Air  dalam  wadah  terbuka  disebut  sebagai  reaksi  satu  arah  (reversible),

               sedangkan  air  dalam  wadah  tertutup  disebut  sebagai  reaksi  bolak  balik

               (irreversible)


                   Fenomena ini berkaitan dengan pembahasan kita, yaitu : Kesetimbangan Kimia



                       1.  Reaksi Satu Arah (Irreversible)

               Reaksi  satu  arah  (Irreversible)                            Contoh Reaksi Irreversible

               menunjukkan  bahwa  zat-zat  hasil                          Dalam Kehidupan Sehari-Hari
               reaksi  tidak  dapat  bereaksi  kembali
               membentuk zat pereaksi.


               Ciri-ciri  reaksi  satu  arah  adalah  sebagai           Sebelum              Sesudah
               berikut :
                   1.  Reaksi ditulis dengan satu anak panah (→)
                   2.  Reaksi berlangsung satu arah dari kiri ke kanan

                   3.  Zat hasil reaksi tidak dapat dikembalikan seperti zat mula-mula
                   4.  Reaksi baru berhenti apabila salah satu atau semua reaktan habis.


               Contoh :


               NaOH(aq) + HCl(aq) → NaCl(aq) + H2O(l)

               Pada reaksi tersebut NaOH habis bereaksi dengan HCl membentuk NaCl dan air.
               NaCl dan air tidak dapat bereaksi kembali menjadi NaOH dan HCl




                      2. Reaksi Bolak-Balik(Reversible)

                  Reaksi bolak-balik(reversible) menunjukkan bahwa zat-zat hasil reaksi dapat
                  bereaksi kembali membentuk zat pereaksi

                  Ciri – Ciri Reaksi Reversible :

                   1.  Reaksi ditulis dengan dua anak panah yang berlawanan (⇌)
                   2.  Reaksi berlangsung dari dua arah, yaitu dari kiri ke kanan dan dari kanan
                      ke kiri

                   3.  Zat hasil reaksi dapat dikembalikan seperti zat mula-mula
                   4.  Reaksi tidak pernah berhenti karena komponen zat tidak pernah habis.





                                                            5
   8   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18