Page 165 - Buku SKI XII MA
P. 165

Pakistan 2,2%, Mesir 0,7%, Tunisia 0,9%, Indonesia 1,6%, dan negara lainnya 3,9%.

                     Berdasarkan data statistik dari the World Factbook 2018 jumlah penduduk Belanda
                     17.151.228  jiwa,  jumlah  umat  Islam  menempati  posisi  ketiga  (3,7%),  setelah

                     agama Katolik Roma (32%), dan agama Kristen Protestan (22 %), dan sekitar 0,5%
                     pemeluk agama Hindu, serta sebanyak 40% warga Belanda beragama lainnya. Umat

                     Islam  di  Belanda  umumnya  imigran  yang  bersal  dari  Turki,  Maroko,  Suriname,

                     Pakistan,  Mesir,  Tunisia,  dan  Indonesia,  selain  warga  negara  asli  Belanda.  Pada
                     tahun  1990,  di  seluruh  Belanda  jumlah  masjid  mencapai  300  buah,  di  antaranya

                     Masjid Mubarak yang didirikan di kalangan Ahmadiyah, Masjid Maluku, dan Masjid
                     An-Nur di Balk. Masjid lain yang terkenal adalah Masjid Al-Hikma di Heesurjkpein,

                     Deen Haag.

                           Pada  akhir  tahun  2004,  perkiraan  jumlah  pemeluk agama  Islam  di  Bellanda
                     meningkat menjadi sekitar 944.000 muslim, 6.000 di antaranya berasal dari warga

                     asli Belanda. Hingga pada awal tahun 2010, umat Islam murni dari Bangsa Belanda
                     sendiri sudah mencapai angka kurang lebih 12.000 dari jumlah penduduk Belanda

                     yang berjumlah 17.151.228 (data Factbook Juli 2018).


                  2.  Inggris
                      https://www.arrahmah.com/
                                                             Inggris  adalah  sebuah  negara  yang

                                                             merupakan  bagian  dari  Britania  Raya.
                                                             Negara ini berbatasan dengan Skotlandia di

                                                             sebelah  utara  dan  Wales  di  sebelah  barat,
                                                             Laut  Irlandia  di  barat  laut,  Laut  Keltik  di

                                                             barat  daya,  serta  Laut  Utara  di  sebelah
                     Gambar 7.4 Umat Islam sedang shalat Id di Birmingham
                     timur dan Selat Inggris, yang memisahkannya dari benua Eropa, di sebelah selatan.
                                                                2
                     Luas wilayah Inggris mencapai 130.395km , sebagian besar wilayah Inggris terdiri
                     dari  bagian  tengah  dan  selatan  Pulau  Britania  Raya  di  Atlantik  Utara.  Penduduk
                     Inggris berjumlah sekitar 53 juta jiwa, atau sekitar 84% dari total populasi Britania

                     Raya.  Sebagai  bagian  dari  Britania  Raya,  sistem  politik  dasar  bagi  Inggris  adalah

                     monarki konstitusional dan sistem parlementer. Inggris tidak memiliki pemerintahan
                     sendiri sejak tahun 1707. Berdasarkan Undang-Undang Kesatuan 1707, Inggris dan

                     Skotlandia bersatu menjadi Kerajaan Britania Raya.
                            Islam  mulai  masuk  ke  Inggris  sekitar  abad  16.  Awal  masuknya  Islam  ke

                     lnggris berawal dari imigran dari Yaman, Gujarat, dan negara Timur Tengah. Setelah






                                                       SEJARAH KEBUDAYAAN ISLAM KELAS XII    153
   160   161   162   163   164   165   166   167   168   169   170