Page 10 - SDN WONOKUSUMO IV_CERPEN_RINI LESTARI_BARU
P. 10
Aku lalu berkata pada bu Rini, “ Bu, saya jadi ingat, dulu sebelum ada pandemi Covid-
19 kita diajak rekreasi sekolah ke kebun bibit dan kebun binatang. Disana kita bisa belajar
tentang tumbuhan di kebun bibit dan belajar tentang hewan di kebun binatang.”
“Fickri, mungkin yang kamu maksud adalah kegiatan tengah semester (KTS), bukan
rekreasi sekolah,” Bu Rini membetulkan istilah yang aku sampaikan.
“Kapan kita bisa seperti dulu lagi, Bu, ada kegiatan KTS lagi?” tanyaku pada Bu Rini.
Jawaban bu Rini, “Fickri, saat ini kita belum bisa berkegiatan KTS lagi seperti dulu
karena untuk mencegah penyebaran virus Corona kita dilarang berkerumun, kalau kamu
naik kendaraan menuju kebun bibit atau kebun binatang akan terjadi kerumunan dan saat
kamu mengamati tumbuhan di kebun bibit dan mengamati hewan di kebun binatang pasti
juga akan timbul kerumunan. Ingat salah satu dari ptotokol kesehatan 5M adalah
membatasi mobilitas maka kalau tidak ada hal yang penting kita diharapkan untuk tetap
di rumah. Kita belum berkegiatan di luar rumah, lagi pula coba … kamu lihat di sekeliling
sekolah kita. Sekolah kita sangat rindang banyak tumbuhan di sekitar sekolah. Ada
tanaman hias, tanaman produktif dan tanaman obat keluarga (TOGA). Kita bisa belajar
tentang tumbuhan dari tanaman yang tumbuh di sekolah . Sekolah kita memiliki koleksi
tanaman yang lengkap karena telah memperoleh julukan sekolah Adiwiyata tingkat Jawa
Timur. Kita harus turut merawat dan menjaga tanaman tersebut. Perlu kamu renungkan
bahwa pemerintah menetapkan aturan PSBB, PPKM, Membatasi PTM hanya 25% siswa
yang hadir dan mewajibkan para warganya untuk menerapkan protokol kesehatan 5M
adalah untuk melindungi para warga, termasuk juga kalian para pelajar SD, SMP, SMA
dan para Mahasiswa agar tidak tertular virus Covid-19. Kalian para pelajar adalah
generasi emas yang di masa depan akan menggantikan generasi tua untuk mengabdikan
kemampuan/keahlian kalian untuk membangun dan memajukan bangsa dan Negara kita
yang tercinta yaitu Negara Indonesia.”
Aku pun akhirnya menganggukkan kepala sebagai tanda paham dan mengerti dengan
aturan pemerintah tentang PSBB, PPKM, PTM yang hanya dibatasi 25% siswa dan
pengetatan protokol kesehatan 5M saat masuk sekolah untuk PTM.