Page 23 - E-MODUL MITIGASI BENCANA BANJIR
P. 23

2)  Dampak Negatif Banjir

                               Selain  banyaknya  dampak  positif  yang  didapatkan  oleh  alam  dan
                        kehidupan  manusia,  banjir  juga  dapat  menjadi  bencana  bagi  kehidupan
                        manusia, jika prosesnya terjadi dengan intensitas yang tinggi, secara tiba-
                        tiba, dan tidak mampu ditopang oleh kemampuan alam maupun manusia. Hal
                        ini akan menimbulkan dampak negatif bagi kehidupan manusia dan alam,
                        seperti  jatuhnya  korban  jiwa,  rusaknya  ekosistem,  serta  menyebabkan
                        kerugian harta benda yang tidak ternilai.
                               Menurut  (Algani,  2011)  dalam  (Supriyono,  2014),  dampak  negatif
                        banjir dibedakan menjadi tiga yaitu dampak primer, dampak sekunder, dan
                        dampak tersier.

                        a.  Dampak Primer
                               Dampak primer banjir adalah dampak yang menyebabkan kerusakan
                        fisik, yaitu merusak berbagai jenis infrastuktur seperti, jalan raya, jembatan,
                        bangunan, sistem drainase, dan berbagai fasilitas yang lain.

                        b.  Dampak Sekunder
                               Dampak sekunder banjir adalah dampak yang menyebabkan antara
                        lain:  (a)  kegagalan  panen,  sehingga  persediaan  pangan  terganggu;  (b)
                        terganggunanya  jalur transportasi laut,  sungai,  dan  udara;  (c)  terbatasnya
                        persediaan air bersih, karena cadangan air minum tercemar oleh limbah; (d)
                        munculnya berbagai penyakit dari air karena kondisi lingkungan yang kotor
                        dan tidak sehat; (e) matinya berbagai jenis tanaman dan hewan, karena tidak
                        mampu beradaptasi dengan situasi banjir.

                        c.  Dampak Tersier
                               Dampak tersier banjir adalah dampak negatif dalam jangka panjang
                        yang  berdampak  pada  bidang  ekonomi,  sehingga  mengakibatkan
                        kelangkaan barang-barang dan kenaikan harga.

                              Selain ketiga dampak yang sudah diuraikan di atas, dampak negative
                        lainnya yaitu banjir dapat menyebabkan masyarakat terjangkit berbagai jenis
                        penyakit. Hal ini dikarenakan banyaknya sampah yang hanyut terbawa banjir,
                        air got dan septitank yang luber akan menimbulkan bau yang tidak sedap dan
                        lingkungan yang kotor. Sehingga kondisi ini akan menimbukan berbagai jenis
                        penyakit  pasca  banjir diantaranya:  (a) troma  kepala  dan  patah  tulang;  (b)
                        diare akut karena makanan dan minuman yang terkontaminasi; (c) batuk dan
                        sesak napas disebabkan polusi udara; (d) menularkan virus Dengue ataupun
                        Cikungunya  akibat  peningkatan  populasi  nyamuk  Ades  aegypti  ataupun
                        Albocpitus; (e) berpotensi menularkan kuman pes dan leptospira akibat tikus-
                        tikus yang mati ataupun hidup akibat banjir; serta (f) menyebabkan penyakit
                        leptospirosis akibat air kemih tikus.




                                                                                                               15
   18   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28