Page 46 - layout A5
P. 46
36 Panduan Penyelenggaraan Latihan di Lingkungan Kolinlamil
lingkungan TNI, meliputi nama panggilan radio, nama samaran
pejabat, samaran satuan, samaran kegiatan taktis, samaran
tempat dan samaran materiil.
2) Khusus untuk nama panggilan radio dan nama samaran
pejabat ditentukan dua jenis nama samaran yaitu samaran
utama dan samaran cadangan.
3) Dalam pelaksanaan latihan perlu ditetapkan sandi angka
menjadi huruf, khususnya penyebutan koordinat, karvak, waktu
dan lain-lain sesuai kebutuhan. Ketentuan pemakaian sandi ini
harus dikoordinasikan dengan satuan sandi TNI.
13. Organisasi Penyelenggaraan dan Pelaksanaan Kegiatan Latihan.
a. Latihan Teknis.
1) Struktur Organisasi Latihan. Struktur organisasi latihan
belum dilampirkan pada Jukmingarlat TNI Tahun 2016.
2) Susunan Organisasi Penyelenggara Latihan Teknis.
Susunan organisasi latihan teknis berdasarkan Jukmingarlat TNI
tahun 2016 tidak sesuai dengan pengaturan pelaksanaan
kegiatan. Pada penyelenggaraan latihan teknis di lingkungan TNI
Angkatan Laut, susunan organisasi menggunakan referensi
bidang latihan TNI Angkatan Laut). Susunan organisasi latihan
teknis berdasarkan Jukmingarlat TNI Tahun 2016 adalah sebagai
berikut:
a) Penanggung jawab/Pemimpin Umum Latihan.
b) Komandan Latihan.
c) Seksi Pengamanan Latihan.
d) Seksi Operasi Latihan.
e) Seksi Administrasi dan Logistik.
f) Seksi Markas Latihan.
g) Koordinator Materi/Pelatih.
3) Pelaksanaan Kegiatan Latihan. Penyelenggaraan latihan
teknis sepenuhnya diatur oleh masing-masing Angkatan sesuai
fungsi teknis kematraan guna latihan taktis
TIM OPSLAT KOLINLAMIL