Page 28 - Design and Control of PV Hybrid System in Practice_REEP (GIZ)[7407]
P. 28
Gambar 2-5 Contoh Sistem PLTS Standalone di Desa Yambekiri, Rumberpon, Papua Barat
2.2.2. Sistem PLTS On-Grid dengan Baterai untuk Smoothing
Pada sistem PV On-Grid dengan baterai untuk smoothing, sistem PLTS dan jaringan utilitas
menjadi sumber energi listrik, dan baterai sebagai sistem penyimpanan energi melengkapi
sistem PLTS untuk mempertahankan daya keluaran tetap stabil (smoothing). Sistem ini
terhubung dengan jaringan utilitas sebagai referensi tegangan dan frekuensi sehingga sistem
ini akan berhenti beroperasi ketika tidak ada koneksi dengan jaringan utilitas (dikarenakan
hilangnya referensi).
Berbeda dengan topologi Standalone, pada topologi ini, terdapat pembangkit-pembangkit lain
yang tergabung di dalam jaringan utilitas sehingga sebagian dampak intermittency PLTS dapat
ditanggulangi oleh pembangkit-pembangkit lain tersebut. Hanya saja, respons dari utilitas
sangat bergantung kepada ketersediaan dan spesifikasi masing-masing pembangkit karena
pembangkit-pembangkit tersebut tidak secara langsung diintegrasikan dengan PLTS. Sistem
ini cocok untuk menyuplai sebagian kecil beban pada jaringan utilitas. Topologi sistem PLTS
On-Grid dengan Baterai ditunjukkan pada Gambar 2-6.
Pedoman Rancangan PLTS Hibrida untuk Island Grid | 18