Page 11 - Mengenal Produk Indonesia yang Mendunia
P. 11

menjadi  juara  pertama  kategori  tampilan  sajian  estetika,  untuk  itu  gado-gado

                        menjadi salah satu makanan khas Indonesia yang mendunia.

                        Gado-gado  merupakan  makanan  khas  Indonesia,  yang  terdiri  dari
                        berbagai  macam  sayuran  yang  direbus.  Makanan  ini  bisa  disantap

                        langsung dengan sambal kacang dan tambahan nasi atau lontong.

                        Gado-gado bisa dikatakan sebagai "salad of Java", karena terdiri dari berbagai
                        macam sayuran. Ada 3 gado-gado di Nusantara, dengan ciri khas yang berbeda-

                        beda.

                        a.  Gado-Gado khas Betawi – Jakarta

                        Warga  Jakarta,  tentu  sudah  tidak  asing  lagi  dengan  makanan  ini,  bukan?
                        Makanan peranakan China ini sebenarnya meniru konsep salad dari Belanda.


                        Gado-gado khas Betawi dibuat dengan beberapa bahan utama, berupa sayuran

                        kubis atau kol, bayam, tauge, dan kacang panjang. Menu ini dilengkapi dengan
                        kentang  rebus,  tahu  goreng  yang  diiris,  mentimun,  hingga  telur  rebus  yang

                        dibelah.


                        Sayuran  ini  disiram  dengan  saus  atau  sambal  kacang  di  atasnya.  Tak
                        ketinggalan toping bawang goreng yang ditaburkan di atasnya, plus kerupuk atau
                        emping.























                                                      Gado-Gado khas Betawi




                                                                                                     7
   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15   16