Page 96 - Perjuangan dan Harapan Transformasi Semenanjung Doberai PBD
P. 96

Sebagai salah seorang yang turut berjuang dalam
          pembentukan  Provinsi Papua Barat Daya,  Adrian Howay

          yang notabene  adalah  wakil  Ketua  I  Tim  Deklarator  Papua
          Barat  Daya, berharap  setelah  provinsi diresmikan  dan mulai
          menjalankan  roda pemerintahan,  Pemerintah  Provinsi Papua

          Barat Daya bisa mengakomodir semua elemen masyarakat yang
          selama ini ada terbagi dua kubu, yakni kubu pro dan kontra.

               Selain itu dia berharap program kerja yang dilaksanakan

          tepat sasaran. Dengan keberadaan Provinsi Papua Barat, maka
          rentang  kendali  pemerintahan  lebih  pendek  sehingga  bisa

          memaksimalkan pelayanan kepada masyarakat.

               Terutama  dalam  kesiapan  sumber daya  manusianya,
          pemerintah  harus mempersiapkan  benar-benar sehingga

          nanti  Papua  Barat  Daya  memiliki  tenaga  kerja  terlatih,  siap
          membangun daerah, dan ahli di bidangnya.


               Harapannya yang lain setelah Provinsi Papua Barat Daya
          berdiri dan sudah berjalan selama satu tahun adalah, dengan
          segala program yang dicanangkan Penjabat Gubernur, provinsi

          ke-38 ini bisa meningkatkan  kualitas  pendidikan, kualitas
          kesehatan, dan meningkatkan ekonomi masyarakat.

               Seperti juga halnya harapan Rektor Unimuda, Rustamadji;

          lahirnya provinsi ini tentu akan membuat baik kualitas di segala
          sektor.  Pelayanan masyarakat bisa lebih maksimal dengan aparat

          pemerintahan yang disiplin, jujur, dan bekerja penuh semangat.



                                          84
   91   92   93   94   95   96   97   98   99   100   101