Page 40 - Modul Penelitian Pendidikan Matematika
P. 40
33
5. Fokus Penelitian: Jelaskan aspek apa yang menjadi fokus utama dalam penelitian,
apakah lebih pada generalisasi atau pemahaman mendalam terhadap fenomena
tertentu.
B. Contoh penulisan dalam sub bab jenis penelitian:
1. Jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan studi kasus
"Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kualitatif dengan pendekatan studi
kasus. Studi kasus dipilih karena memungkinkan pemahaman yang mendalam
terhadap pengalaman belajar siswa dalam menyelesaikan masalah matematika yang
kompleks di suatu sekolah tertentu. Pendekatan kualitatif memungkinkan peneliti
untuk menggali lebih dalam makna dan arti dari data yang diperoleh melalui
wawancara mendalam dan observasi partisipatif."
2. Jenis penelitian kuantaitatif dengan pendekatan eksperimen
"Penelitian ini menggunakan jenis penelitian kuantitatif dengan pendekatan
eksperimen. Pendekatan eksperimen dipilih untuk menguji pengaruh model
pembelajaran berbasis proyek terhadap prestasi belajar siswa dalam mata pelajaran
IPA. Variabel bebas dalam penelitian ini adalah model pembelajaran, sedangkan
variabel terikat adalah prestasi belajar. Penelitian ini akan melibatkan dua kelompok
siswa yang secara acak ditugaskan ke kelompok eksperimen dan kelompok kontrol."
Kesimpulannya, menulis sub-bab jenis penelitian membutuhkan pemahaman yang
mendalam tentang berbagai jenis penelitian dan pendekatan yang dapat digunakan.
Dengan menjelaskan secara rinci jenis penelitian yang dipilih, alasan pemilihan, dan
karakteristiknya, peneliti dapat memberikan landasan yang kuat bagi penelitiannya.
Selain itu, contoh kasus di atas dapat menjadi referensi bagi calon peneliti muda
dalam menyusun sub-bab jenis penelitian dalam penelitian mereka.
SOAL EVALUASI
1. Sebutkan jenis penelitian apa saja yang kalian ketahui.
2. Buatlah satu contoh penelitian sederhana, kemudian jelaskan mengapa anda
memilih jenis penelitian tertentu yang sudah anda pilih..