Page 11 - produk emodul hyf 5_Neat
P. 11
Perhatikan gambar berikut! Pada hari Minggu Andi pergi ke rumah
Rani untuk mengajaknya bermain. Setelah
sampai disana Andi dan Rani bermain
sebuah permainan, untuk memulai
permainan tersebut mereka harus
melemparkan sebuah dadu terlebih dahulu.
Jika angka yang keluar pada dadu adalah
angka 6 maka orang tersebut yang akan
main lebih dahulu.
Gambar 1. Bermain Dadu
Sumber.macandtoys.blogspot.com
Sebelum melanjutkan pembelajaran, amati juga video berikut ini!
Setelah selesai menonton video diatas, agar Ananda lebih memahami dan dapat
menemukan proses pemecahan masalah dari distribusi peluang
RUANG SAMPEL DAN KEJADIAN
Distribusi peluang adalah deskripsi dari semua kemungkinan hasil dalam
suatu percobaan yang hasilnya berbentuk angka tunggal sehingga nilai peluang
dapat ditentukan. Distribusi peluang ini berbeda dari ruang sampel.
Ruang sampel adalah himpunan suatu hasil yang mungkin dari suatu
percobaan. Misalnya, pada sebuah dadu memiliki mata dadu 1, 2, 3, 4, 5,dan 6 ini
merupakan kemungkinan angka yang akan keluar pada saat dadu dilambungkan