Page 24 - E-MODUL TEKANAN
P. 24

Tekanan Zat dan Penerapannya dalam Kehidupan Sehari-hari




                                    Berdasarkan  hukum  archimedes,  besarnya  gaya  ke  atas  dinyatakan  dalam
                             persamaan berikut:

                                                         F    c   g V
                                                           a
                                                                       cp
                             dengan :
                             Fa = Gaya Apung (N)

                                                          3
                                 = Massa Jenis Zat Cair (kg/m )

                                                       2
                             g = percepatan gravitasi (m/s )
                                                                    3
                             Vcp = Volume zat cair yang dipindahkan (m )


                         C.  Hukum Pascal

                                    Hukum pascal adalah salah satu hukum fisika yang menjelaskan tentang tekanan

                             fluida  di  dalam  wadah  yang  tertutup  dan  bagaimana  tekanan  tersebut  dapat
                             memengaruhi benda-benda di sekitarnya. Hukum paskal ditemukan oleh Blaise Pascal,

                             seorang matematikawan dan fisikawan asal Prancis pada tahun 1653. Hukum pascal
                             menyatakan  bahwa  tekanan  yang  diberikan  pada  sebuah  fluida  yang  tertutup  akan

                             merambat dengan sama kuatnya di seluruh bagian dari fluida tersebut. Artinya, jika kita
                             memberikan tekanan pada sebuah wadah yang berisi cairan, maka tekanan tersebut akan

                             merambat ke seluruh bagian cairan yang ada di dalam wadah tersebut. Adapun bunyi
                             Hukum pascal sebagai berikut

                                    "Jika sebuah cairan tertutup di dalam sebuah wadah yang tidak dapat
                                    ditembus oleh cairan tersebut, maka tekanan yang diberikan pada cairan
                                    tersebut akan merambat dengan sama kuatnya di seluruh bagian dari
                                    cairan tersebut".

                                     Bunyi hukum pascal di atas menjelaskan bahwa tekanan yang diberikan pada

                             sebuah wadah yang berisi cairan akan merambat ke seluruh cairan yang ada di dalam
                             wadah tersebut. Hal ini terjadi karena cairan yang ada di dalam wadah tersebut tidak

                             dapat ditembus oleh benda lain, sehingga tekanan yang diberikan tidak memiliki jalan
                             keluar dan merambat ke seluruh cairan yang ada di dalam wadah tersebut. Untuk lebih

                             jelas, perhatikan gambar 2.6 berikut.









                                                                             E-Modul Ilmu Pengetahuan Alam
                                                                                  SMP Kelas VIII Semester II     18
   19   20   21   22   23   24   25   26   27   28   29