Page 48 - E-MODUL IPA BERBASIS FLIPBOOK DIGITAL
P. 48
Kegiatan Belajar 3 E-Modul IPA Berbasis....
4
HATI
Pada sistem ekskresi, hati sangat berperan penting dalam proses
pembentukan empedu yang nantinya di ekskresi menjadi bilirubin
sebagai zat warna pada urine dan feses. Untuk menjaga
kesehatan hati, perlu melakukan beberapa hal sebagai berikut.
Mengonsumsi buah dan
A
sayur yang cukup
Organ sistem ekskresi hati memiliki fungsi yaitu dalam
pengolahan vitamin. Sayuran mengandung unsur
isotiosianat yang mempengaruhi penyakit kronis yaitu sirosis
hati. Tidak hanya itu sayuran juga mengandung betaine yang
bermanfaat dalam komponen nutrisi penting pada hati.
Mengonsumsi buah juga memiliki peranan penting dalam
upaya menjaga kesehatan hati karena buah mengandung
antioksidan yang dapat membantu melindungi organ hati
dari kerusakan.
B Tidak meminum alkohol
Alkohol sangat berbahaya jika dikonsumsi karena dapat
menyebabkan pengerutan hati atau sering disebut dengan
sirosis hati. Mengonsumsi alkohol juga dapat menyebabkan
kanker hati. Oleh sebab itu, upaya yang dapat kita lakukan
dalam menjaga kesehatan sistem ekskresi pada hati yaitu
dengan cara tidak meminum alkohol.
39