Page 33 - Fructupedia_Alifia Tasya Kamila
P. 33
28
Ensiklopedia Tanaman Buah Eksotik
Deskripsi
dan
Manfaat
Status konservasi: Risiko Rendah (Least Concern; LC)
C. Cungkok marasi umumnya sering dijumpai
dipinggiran hutan di seluruh wilayah Indonesia
hingga sebagian besar Asia Tenggara. Cungkok
marasi cocok hidup dilingkungan yang lembab dan
cenderung gelap. Di Banten tanaman ini tersebar
luas hampir di seluruh hutan dan kebun milik warga
di Banten, khususnya di Kab Lebak.
D. Bagian yang dimakan dari buah cungkok marasi adalah
bagian daging buah yang berair beserta bijinya. Buah
ciungkok marasi dikonsumsi secara langsung dan
diketahui mengandung senyawa curculin yang dapat
memanipulasi rasa setelah memakannya. Selain itu
juga akar buah ini diketahui berkhasiat untuk
mengobati sakit ginjal, menghilangkan sakit perut dan
mengobati sakit kepala.
Gambar: C. Buah , dan D. Bunga
[Sumber gambar: Marianingsih et al., 2019]