Page 9 - Kel.9_Laporan Hasil Observasi Lapangan Suaka Marga Satwa Macan Tutul Gn. Sawal
P. 9

(Presbytis  comata),  Trachypithecus  auratus,  Macaca  fascicularis  dan  sebagainya.

                        (Afifah, I., & Sopiany 2017)
                    d.  Situasi Sekitar Lokasi

                                Keberadaan Gunung  Sawal  berdiri  kokoh  merangsek  hampir  beberapa
                        kecamatan, di antaranya Kecamatan Panjalu, Cipaku, Kawali, Cikoneng, Sadanaya,

                        Sindangkasih, Cihaurbeuti dan Panumbangan. Dan Gunung Sawal sosoknya menjadi
                        ilustrasi  latar  logo  Kabupaten Ciamis.  Dengan  luas  kawasan  sekitar  5.400

                        hektar, Gunung  Sawal banyak  memiliki  satwa  langka  dan  dilindungi  yang  nyaris

                        punah. Beberapa satwa liar yang menghuni SM Gunung Sawal di antaranya Macan
                        Tutul Jawa, Elang Jawa, Saeran, Anis Merah dan bebarap satwa lainnya.

                                Keberadaan  macan  tutul  jawa  (Panthera  pardus  melas)  sedang  dalam

                        perhatian  serius  dari  sejumlah  kalangan.  Di  latar  belakangi  oleh  adanya  konflik
                        berkepanjangan yang terus terjadi di wilayah Jawa Barat. Penelitian pun dilakukan

                        hampir  5  bulan  terakhir  ini,  melibatkan  para  peneliti,  pemerhati  satwa  baik  dari
                        pihak pemerintah maupun lembaga swadaya, guna mendapatkan informasi sebagai

                        rujukan untuk penanganan persoalan tersebut di Suaka Margasatwa Gunung Sawal,
                        Kabupaten Ciamis. Meskipun penelitian ini belum secara komperhensif mendeteksi

                        jumlah populasi “si predator” di alam liar, namun dari pemasangan 20 kamera jebak

                        yang disebar pada sejumlah titik menunjukan bahwa ada 5 ekor macan tutul yang
                        hidup bebas.

               B.  Kondisi Ekologi
                    1.  Satwa

                                Suaka Margasatwa (SM) Gunung Sawal, sebuah kawasan konservasi yang
                        terletak di Kabupaten Ciamis, Jawa Barat, menjadi habitat bagi berbagai jenis satwa

                        liar,  salah  satunya  adalah  Macan  tutul  jawa.  Karnivora  besar  dengan  nama

                        latin Panthera pardus melas ini merupakan satwa dilindungi berdasarkan Undang-
                        Undang Nomor 5 Tahun 1990 tentang Konservasi Sumber Daya Alam Hayati dan

                        Ekosistemnya serta PP No. 7 Tahun 1999 tentang Pengawetan Jenis Tumbuhan dan

                        Satwa.














                                                            4
   4   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14