Page 10 - skdr
P. 10

2



                        DIFTERI



                         a. GEJALA DAN TANDA

                        Apakah Anda mengalami gejala-gejala ini?
                        Tolong sampaikan kepada dokter/petugas
                        kesehatan Anda
                           Nyeri menelan atau sakit tenggorokan
                           Bisa disertai demam atau tanpa demam
                           Leher bengkak
                           Terdapat selaput putih di tenggorokan berwarna putih
                           keabu-abuan
                           Sesak nafas sertai bunyi

                         b.  CARA PENULARAN

                         Melalui percikan air liur/ludah dari orang yang terkena Difteri
                         kepada orang lain terutama terjadi pada saat batuk atau bersin.
                                                                                                                    Selaput putih di tenggorokan
                         c.  MASA PENULARAN

                         Masa penularan penyakit difteri dapat terjadi hingga 2 minggu
                         sejak gejala muncul

                         d.  FAKTOR RISIKO
                         Kenapa bisa mengalami sakit ini?
                            Bila tidak diimunisasi atau status imunisasi Difteri tidak
                            lengkap sesuai umur yang diberikan pada anak usia 2, 3, 4 dan
                            18 bulan, serta pada SD kelas 1, 2 dan 5. Vaksin yang digunakan                                    Leher bengkak
                            adalah DPT-Hb-HiB/DT/Td)
                            Pernah kontak erat (berdekatan dan berinteraksi) dengan
                            orang yang bergejala/tanda penyakit difteri
                            Tidak menerapkan Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)
                         e.  CATATAN PENTING

                           Lakukan isolasi mandiri supaya penularan difteri tidak meluas
                           Konsumsi obat dengan teratur untuk memutus rantai penularan
                           Bagi mereka yang kontak erat dengan pasien, harus mau minum
                           obat antibiotik sesuai arahan petugas Kesehatan sampai habis

                     10
   5   6   7   8   9   10   11   12   13   14   15