Page 75 - E-Modul Sistem Basis Data
P. 75

10004     Hasanudin        Jl. Titiran No. 2, Bandung 40133   21 Jun 1992


                               Isi tabel ini memang tidak sama dengan isi tabel Mahasiswa sebagaimana

                        yang ada di Bab 3. Itulah konsekuensi logis dari ketidakmampuan tabel universal


                        dalam menyatakan adanya mahasiswa yang tidak mengambil mata kuliah apapun.

                               KF pada tabel ini adalah: nim→ nama_mhs alamat_mhs tgl_lahir. Dengan


                        demikian  tabel  ini  telah  memenuhi  BCNF,  karena  menurut  BCNF  sisi  kiri  (X)

                        dalam KF harus merupakan superkey dalam tabel. Dan memang demikian, (nim)


                        merupakan superkey (bahkan dapat menjadi primary-key) dari tabel Mahasiswa

                        tersebut.

                               2.  Tabel Kuliah, dengan isi sebagai berikut:



                         kode_kul    nama_kul     sks  semester       waktu        tempat    nama_do
                                                                                                 s
                         IF-110     Struktur       3        1      Senin,        Ruang A  Dr. Umar
                                    Data                           08:00-09:40               Hakim
                                                                   dan  Kamis,
                                                                   11:00-11:50
                         IF-310     Basis Data     4        3      Selasa,       Ruang B  Dr. Umar
                                                                   10:00-11:40               Hakim
                                                                   dan  Jum’at,
                                                                   08:00-09:40
                         KU-234     Bahasa         2        2      Rabu,         Ruang A  Dewi
                                    Indonesia                      09:00-10:40               Sundari,
                                                                                             MA
                         MA-115  Matematika        3        1      Rabu,         Ruang C  Drs.
                                    I                              13:00-14:40               Taufik
                                                                   dan  Jum’at,              Ismail
                                                                   14:00-14:50


                        Tabel Kuliah hasil dekomposisi di sini Nampak merupakan gabungan antara tabel


                        Kuliah dan Tabel Jadwal yang ada di bab 3.







                                                              63
   70   71   72   73   74   75   76   77   78   79   80