Page 19 - E-BOOK PBL AULIA SAFRI N.
P. 19

Lab Bio




                          Pencemaran  air  adalah  suatu  perubahan  keadaan  di  suatu  tempat
                     penampungan air, seperti sungai, danau, dan laut akibat aktivitas manusia.
                   Sungai,  danau,  dan  laut  merupakan  bagian  terpenting  dalam  kehidupan

                   kita.  Berbagai  macam  fungsinya  sangat  membantu  kehidupan  manusia.

                   Fungsi  terbesar  sungai,  danau,  dan  laut  adalah  untuk  irigasi  pertanian,
                    bahan  baku  air  minum,  sebagai  saluran  pembuangan  air  hujan  dan  ar
                   limbah,  bahkan  sebenarnya  berpotensi  untuk  menjadi  objek  wisata

                   (Halimah. 2005)

                          Salah  satu  penyebab  pencemaran  air  yaitu  penggunaan  deterjen.

                   Deterjen adalah pembersih sintetis yang terbuat dari bahan turuna minyak
                    bumi,  yang  dapat  memberikan  dampak  negatif  makhluk  hidup  yang
                   berhabitat di air. Salah satunya adalah ikan.  Banyak kasus yang kita dengar

                   bahwa sering terjadi kematian ikan akibat pencemaran air yang disebabkan
                     oleh penggunaan deterjen oleh ulah manusia. Deterjen bisa membuat ikan
                   yang  ada  pada  perairan  terganggu,  pernafasannya  terganggu,  mabuk,

                   bahkan berujung pada kematian.

                   A. Alat dan Bahan

                       1. Alat                                     2. Bahan
                          -   4 buah Gelas kimia                      -   Deterjen secukupnya
                          -   1 buah Stopwatch                        -   4 ekor Ikan hias

                          -   1 buah Sendok pengaduk                  -   Air murni secukupnya
                          -   1 buah Timbangan
                   B. Langkah Praktikum

                       1.  Sediakan 4 gelas kimia yang telah diisi dengan air yang sama banyak

                       2.  Masukkan 1 ekor ikan ke dalam masing-masing gelas
                       3.  Gelas ke 4 tidak diberikan perlakuan apa-apa
                       4.  Masukkan deterjen ke dalam masing-masing gelas I = 0 gram, gelas

                          II= 1 gram, gelas III = 5 gram, dan gelas IV = 10 gram.
                       5.  Hitung  kecepatan  pernafasan  ikan  pada  masing-masing  gelas  mulai

                          masuknya detergen selama 1 menit
                       6.  Hitung lagi kecepatan bernafas ikan setelah 10 menit selama 1 menit

                       7.  Lakukan berulang-ulang sampai 3 kali.
                       8.  Amati apa yang terjadi dengan kondisi ikan setelah 1 jam pengamatan
                       9.  Masukkan data ke dalam tabel

                       10. Bandingkan perbedaan dari keempat perlakuan tersebut.





                                                                                                          11
   14   15   16   17   18   19   20   21   22   23   24