Page 19 - Bahan Ajar Digital Berbasis Etno-STEM Materi Energi Terbarukan
P. 19
Dalam peristiwa perubahan energi, tidak semua energi yang diberikan akan diterima
seluruhnya. Namun terdapat energi yang terbuang atau menjadi bentuk energi lainnya.
Contohnya pada saat menghidupkan lampu. Awalnya arus listrik mengalir
dari sumber PLN menuju lampu. Arus listrik yang mengaliri lampu
tidak semua energi listrik berubah menjadi cahaya, akan tetapi
sebagian energinya berubah menjadi energi panas.
Dalam fisika, fenomena tersebut dikenal dengan istilah efiensi
energi. Efisiensi energi adalah perbandingan energi masukan dan
energi keluaran. Hasilnya dinyatakan dalam persentase. Semakin
besar persentase efisiensi, semakin efektif energi yang
dimanfaatkan. Efisiensi energi dinyatakan dalam persamaan 1.7.
(1.7)
Keterangan :
Jago Matematika
Setelah kalian mempelajari bentuk-bentuk dan perubahan energi, sekarang
waktunya Evaluasi!
Seorang pemain menggunakan egrang dengan pijakan setinggi 1,2 meter dari tanah.
Massa pemain adalah 50 kg. Saat berjalan dengan egrang, pemain bergerak dengan
kecepatan rata-rata 1,5 m/s.
Pertanyaan:
1. Berapakah energi potensial yang dimiliki pemain saat berdiri di atas
egrang?
2. Jika pemain bergerak maju dengan kecepatan 1,5 m/s, berapakah energi
kinetik pemain?
3. Hitung total energi mekanik pemain saat bergerak menggunakan egrang!
Send answer ini here!
11