Page 203 - EBOOK_Dasar - Dasar Pakan Ternak 2
P. 203

d)  Pengemasan dan penyimpanan
                                    Pengemasan  UMB bertujuan agar UMB yang dibuat lebih tahan lama

                                    karena terhindar dari udara luar, mencegah terjadinya kontaminasi
                                    dengan  bahan-bahan  lain,    mempermudah  dalam  proses

                                    pengangkutan serta penyimpanan.


                                    UMB yang  dibuat dari bahan baku pakan yang berkualitas dengan

                                    proses  pembuatan  yang  sempurna,  tidak  dapat  dijamin  bahwa
                                    kualitasnya akan tetap  stabil sampai waktu penggunaan. Salah satu

                                    faktor yang berpengaruh terhadap  kestabilan  kualitas UMB adalah
                                    penyimpanan      /   penggudangan.      Dengan     pengemasan     dan

                                    penyimpanan  UMB  yang  baik  dan  benar  diharapkan  kualitas  UMB

                                    tetap dapat dipertahankan sampai digunakan.

                                      Pengemasan UMB

                                        Untuk  mempertahankan  kualitas  UMB  yang  telah  dibuat  maka

                                        UMB     harus    dikemas.    Pengemasan      dilakukan     dengan
                                        menggunakan  bahan  pengemas  yang  relatif  murah,  mudah

                                        didapat  dan  berkualitas.  Bahan  pengemas  dapat  digunakan

                                        plastik  bening  (transparan),  agar  mudah  untuk  mengontrol
                                        kualitas dan ditutup rapat.


                                        UMB  yang  sudah  jadi  siap  dikemas  dengan  prosedur  sebagai
                                        berikut:


                                        o  Siapkan peralatan dan bahan kemas.

                                        o  Pilih  bahan  kemas  plastik  sesuai  dengan  ukuran  UMB,  dan
                                           transparan  agar  UMB  tetap  dapat  dikontrol  dengan  baik,

                                           tanpa harus membuka kemasan.

                                        o  Pilih  bahan  kemas  plastik  yang  cukup  tebal  dan  kuat  agar
                                           tidak mudah rusak (robek).





                                                                                                        191
   198   199   200   201   202   203   204   205   206   207   208