Page 36 - EMODUL FLIPBOOK SISTEM RESPIRASI MANUSIA SMA KELAS XI
P. 36

C. Cara Kerja

               1) Siapkan kaca objek yang bersih

               2) Bersihkan salah satu jarimu dengan kapas yang dibasahi oleh alkohol 70%
               3) Bersihkan jarum penusuk yang akan digunakan dengan alkohol 70%

               4) Tusuklah ujung jarimu dengan menggunakan jarum penusuk

               5) Tetesan darah diletakkan pada kaca objek lalu tambahkan 1 tetes larutan HCL 1% selanjutnya

                   tutup kaca objek dengan kaca penutup

               6) Amatilah preparat sel darah kamu dengan mikroskop pada perbesaran terkecil dahulu
               7) Amatilah sel darah merah (eritrosit), keping darah (trombosit), dan sel darah putih (leukosit) lalu

                   gambar dan identifikasi ciri-ciri dari sel darah yang ditemukan

               8) Lakukan pengamatan yang sama menggunakan preparat awetan sel-sel darah. Setelah selesai

                   melakukan praktikum, bersihkan kembali kaca objek dengan mencucinya menggunakan sabun

                   dan dibilas dengan air bersih
               9) Presentasikan hasil pengamatan yang telah dilakukan dan buatlah laporan praktikum


           D. Tabel Pengamatan

           No       Jenis Sel-Sel Darah            Ciri-Ciri            Gambar           Keterangan Gambar
            1.  Eritrosit
            2.  Leukosit
                a. Neutrofil
                b. Eosinofil
                c. Basofil
                d. Limfosit
                e. Monosit
            3.  Trombosit

           E. Pertanyaan

               1) Bagaimana bentuk dari sel darah merah yang kamu amati? Bandingkanlah dengan bentuk sel
                  darah merah yang ada di literatur!

               2) Bagaimana bentuk dari trombosit yang kamu amati? Bandingkanlah dengan bentuk trombosit

                  yang ada di literatur!

               3) Berdasarkan pengamatan, ada berapa tipe sel darah putih yang kamu temukan?

               4) Klasifikasikan jenis-jenis sel darah putih berdasarkan ciri-ciri yang diamati!
               5) Apa fungsi dari sel darah merah, sel darah putih, dan trombosit?




                                                                                                             26
   31   32   33   34   35   36   37   38   39   40   41