Page 118 - Modul Dasar-Dasar Teknik Jaringan Komputer dan Telekomunikasi new
P. 118
melalui protokol komunikasi yang telah ditentukan. Pengguna dapat
mengakses berupa gambar, teks dan video melalui browser tersebut.
Selain untuk publikasi situs web, manfaat web server juga banyak
digunakan dalam perangkat lain seperti router, printer, dan kamera web
yang melayani akses http dalam jaringan local. Hal itu ditujukan untuk
mempermudah peninjauan dan perangkat manajemen. Kualitas web
server yang digunakan akan mempengaruhi performa website. Ada
beberapa jenis web server yang digunakan, namun web server terbaik
yang mampu memaksimalkan kinerja werbsite adalah LiteSpeed.
LiteSpeed sendiri memiliki kinerja 3 kali lebih baik di banding web
server lainnya. Jenis – Jenis Software untuk Web Server antara lain
Apache Web Server, Apache Tomcat, Xitami Web Server, Zerus Web
Server, dan lainnya.
Adapun cara Kerja Web Server:
1. Pengguna / client mengirim request ke web server
2. Server akan menerima request tersebut, kemudian server mengecek
permintaan dari pengguna/ client tersedia atau tidak
3. Jika tersedia, web server akan mengirimkan data yang dimaksud
kepada browser. Apabila permintaan client tidak ditemukan atau
error maka web server akan mengirimkan pemberitahuan/ notifikasi
kepada browser.
105