Page 26 - buku elektronik kesetimangan kimia_Neat
P. 26

Buku Kimia SMA XI Berkonteks Lingkungan



                  2.  Pengaruh Suhu terhadap Arah Reaksi

                        Suhu berpengaruh terhadap arah reaksi. Arah pergeseran reaksi kimia bergantung pada

                  persamaan reaksinya, apakah reaksi eksoterm atau endoterm. Apabila suhu dinaikkan, maka
                  sistem akan mengadakan reaksi dengan cara menyerap kalor, sehingga kesetimbangan bergeser

                  kearah reaksi endoterm. Sebaliknya, apabila suhu diturunkan maka sistem akan melepaskan
                  kalor  dan  kesetimbangan  kimia  akan  bergeser  ke  arah  reaksi  eksoterm.  Untuk  jelasnya,

                  perhatikan video 2.3 dan contoh soal berikut.
















                    Video 2.3                                                     Sumber: Youtube Pndidikan21
                    Praktikum animasi pengaruh suhu terhadap kesetimbangan kimia



                           Contoh Soal



                    Diketahui persamaan  reaksi dalam keadaan setimbang sebagai berikut.












                    2H2 (g) + O2 (g) ⇄ 2H2O (l)   ∆   = -484 kJ

                    Tentukan arah pergeseran kesetimbangan jika:


                       a.  Suhu diturunkan dan

                       b.  Suhu dinaikkan





                                                                             Kesetimbangan Kimia             19
   21   22   23   24   25   26   27   28   29   30   31