Page 7 - Modul7_Kelistrikan dan Kemagnetan
P. 7

KELISTRIKAN DAN
             YEAR: 1R IPA SD
    KONSEP      D A S A                                                                          01.01.2023
                                                                                                     KEMAGNETAN

            LISTRIK DINAMIS


                   Listrik dinamis adalah listrik yang dapat bergerak. Ada beberapa hal yang membedakan
           listrik  dinamis  dan  statis.  Aliran  atau  perpindahan  elektron  secara  kontinu  terjadi  pada  listrik
           dinamis  sedangkan  pada  listrik  statis  tidak  terjadi.  Hal  seperti  ini  terjadi  pada  listrik  dinamis
           karena elektron yang ada pada konduktor “penghantar arus listrik” memang sangat mudah untuk
           berpindah  sedangkan  perpindahan  elektron  yang  terjadi  pada  listrik  statis  disebabkan  oleh
           gesekan “dapat terjadi pada beberapa kasus karena induksi” dan tidak mengalir secara kontinu.
           Pada listrik dinamis dibahas beberapa besaran, seperti kuat arus listrik, beda potensial, energi
           listrik, dan daya listrik, serta hukum Ohm dan Kirchoff.


           Arus Listrik dan Beda Potensial

                   Arus listrik adalah efek yang ditimbulkan oleh gerakan elektron dalam sebuah rangkaian
           tertutup, yang bergerak dari potensial tinggi ke potensial rendah (berlawanan dengan arah gerak
           elektron itu sendiri). Syarat terjadinya arus listrik, yaitu adanya suatu rangkaian yang tertutup
           dan adanya beda potensial pada rangkaian tertutup tersebut. Besarnya arus listrik dinamakan
           kuat arus listrik yang didefinisikan sebagai banyaknya muatan yang melalui suatu titik tiap satu
           satuan waktu, yang sesuai dengan persamaan berikut:

                     Beda potensial adalah banyaknya energi untuk memindahkan muatan listrik dari satu titik ke
           titik  lain.  Adanya  beda  potensial  ini  menyebabkan  terjadinya  arus  listrik  dari  kutub  positif  ke
           kutub negatif, serta aliran elektron dari arah sebaliknya. Beda potensial atau tegangan listrik ini
           dapat dihitung secara matematis dengan rumus berikut:

           Energi dan Daya Listrik

                         Energi  listrik  merupakan  salah  satu  jenis  energi  yang  dikaji  dan  dianalisis  dalam  materi
           kelistrikan. Energi listrik juga merupakan kekuatan suatu peralatan elektronik dalam melakukan
           kerja. Secara matematis, besarnya energi listrik dapat diperoleh sesuai dengan konversi atau

           penyesuaian dari rumus tegangan, sebagai berikut:


                       Daya listrik merupakan kemampuan alat-alat listrik untuk mengubah energi listrik menjadi
            energi bentuk lainnya setiap sekon. Jadi, besarnya daya listrik dipengaruhi oleh besarnya energi
            listrik dan waktu yang sesuai dengan rumus berikut:




                                            Hubungan  energi  dan  daya  listrik  serta  besaran  kelistrikan
                                            lainnya dapat dicermati pada aturan segitiga disamping.














                                                                                                   PAGE 2
   2   3   4   5   6   7   8   9   10   11   12