Page 159 - IPAS-BS-KLS-VI
P. 159

Iya nih. Kita jadi
                                           nggak bisa mengerjakan apapun.
                                            Coba, apa jadinya seandainya
                                            listrik mati selama satu bulan?
                            Sudah satu jam,
                          tapi kenapa listriknya
                         belum menyala, ya Ma?









                                              Wah,
                                      bahaya kalau kita seperti ini
                                     selama satu bulan! Setiap malam
                                    akan gelap karena tak ada listrik.
                                         Aku jadi nggak bisa
                                              belajar.
                                                                                  Sumber: freepik.com/user18527123

                      Ketika tidak ada energi listrik yang mengalir ke rumah kita maka semua peralatan
                      yang membutuhkan energi listrik, seperti telepon genggam, televisi, lampu, penanak
                      nasi, mesin cuci, kompor listrik, dan pompa air tidak dapat digunakan. Peralatan

                      listrik yang ada di tempat umum, seperti lampu yang ada di pinggir jalan, pemancar
                      sinyal telekomunikasi, stasiun pengisian bahan bakar, kereta listrik, stasiun kereta
                      api, bandar udara, dan pelabuhan juga tidak dapat digunakan.

                           Hal  ini  terjadi  karena  sebagian  besar  perlengkapan  tersebut  menggunakan
                      energi listrik. Jadi, jika energi listrik benar-benar habis maka kehidupan kita akan
                      sangat terganggu. Hampir semua aktivitas yang biasa kita lakukan akan terhenti
                      karena tidak ada energi listrik. Lalu, bagaimana jika kita benar-benar kehabisan
                      energi? Apa yang harus kita lakukan?




                                Mari Mencoba


                                             Peralatan dan Sumber Energinya


                      Dalam  aktivitas  ini,  kalian  akan  mencoba  mencari  tahu  bagaimana  suatu  benda
                      akan  berhenti  berfungsi  jika  kehabisan  energi.  Buatlah  kelompok  dengan  satu
                      orang teman kalian, kemudian kerjakan tugas berikut.

                      1.  Carilah 4 - 5 peralatan di sekitar kalian yang membutuhkan energi agar alat
                           tersebut dapat berfungsi.







                                           Bab 6 | Gawat! Benarkah Energi di Bumi akan Habis?               149
   154   155   156   157   158   159   160   161   162   163   164