Page 15 - Pembangunan Perpustakaan.indd
P. 15
program membaca untuk anak-anak yaitu kegiatan seperti cerita,
diskusi buku, dan klub membaca anak yang dapat membantu
mengembangkan minat baca dan keterampilan literasi sejak dini.
Selain itu, program literasi perpustakaan desa dapat bermanfaat
dalam meningkatkan kemampuan literasi, mendorong keterampilan
akademis dan profesional, memfasilitasi pengembangan kreativitas,
meningkatkan kepercayaan diri, membuka akses ke pengetahuan
dan informasi, membantu dalam pengembangan sosial dan
komunitas.
Numerasi juga termasuk dalam program literasi perpustakaan
desa. Kegiatan literasi dan numerasi di perpustakaan desa
membantu masyarakat memahami dan menggunakan informasi
numerik. Ini adalah bagian penting dari peningkatan kualitas hidup
dan partisipasi aktif masyarakat. Pemahaman masyarakat terhadap
konsep numerik dapat membantu untuk mengelola keuangan dalam
kehidupan sehari-hari hingga keuangan rumah tangga.
Literasi kesehatan adalah program literasi perpustakaan desa
yang berguna dalam peningkatan kemampuan masyarakat untuk
memahami, membaca, maupun memanfaatkan informasi yang
berkaitan dengan kesehatan (Mustar & Nashihuddin, 2019). Literasi
kesehatan membantu masyarakat untuk membuat keputusan yang
tepat tentang cara merawat dan memelihara kesehatan. Literasi
kesehatan juga membantu masyarakat memahami berbagai
penyakit dan cara untuk mengobatinya. Dengan adanya literasi
kesehatan diharapkan masyarakat dapat lebih memahami dan
selektif tentang kesehatan untuk meningkatkan pola hidup yang
sehat.
Peran program literasi kesehatan dari perpustakaan desa
di masyarakat adalah membantu individu membuat keputusan
yang baik tentang kesehatan dirinya maupun keluarganya. Hal ini
mencakup pemilihan makanan yang sehat, memahami risiko serta
manfaat dari perawatan medis, serta mematuhi instruksi pengobatan.
Selain itu, literasi kesehatan juga membantu masyarakat untuk
mengakses dan menggunakan layanan kesehatan secara efektif
dan efi sien. Hal ini meliputi pemahaman tentang cara mendaftar
untuk asuransi kesehatan, mencari penyedia layanan yang sesuai,
dan menggunakan layanan darurat apabila diperlukan.
5