Page 87 - E-MODUL ORGANISASI DAN ARSITEKTUR KOMPUTER FIX
P. 87

tergantung  dari  serangkaian  input.  Rangkaian sekuensial  memiliki
               kemampuan  untuk  menyimpan  nilai  input  atau  berperan  sebagai

               memori  penyimpan,  sementara  rangkaian  kombinasional  tidak

               dapat menyimpan informasi.

               Pada bagian ini dibahas tentang latche dan flif-flop yang merupakan

               rangakan  sekuensial  sederhana  yang menyimpan  satu  bit  status.
               Secara  umum,  rangkaian  sekuensial  cukup  sulit  untuk  dianalisis.

               Untuk  menyederhanakan  rancangan,  rangakaian  yang  pertama

               dibangun  adalah  rangkaian  sekuensial  yang  terdiri  dari rangkaian
               kombinasional  ditambah  sekumpulan  rangakain  flip-flop  yang

               menyimpan status rangakian.

               Gerbang  dasar  adalah  komponen  sederhana  yang  tidak  bisa

               menyimpan  nilai.  Ide  untuk  menyimpan  nilai  dalam  rangkaian
               sejalan  dengan  kebutuhan  tempat  penyimpan dan  komponen-

               komponen lain.


               Rangkaian  yang  digunakan  adalah  rangkaian  sekuensial  yaitu
               rangkaian  yang  salah  satu  masukannya  merupakan  keluaran dari

               sistem  tersebut.  Dengan  rangkaian  sekuensial  ini,  kita  dapat

               menyimpan nilai dalam rangkaian. Rangkaian sekuensial sederhana
               adalah flip-flop yaitu rangkaian yang dapat menyimpan nilai 1 bit.


               Flip-flop  adalah  nama  umum  yang  digunakan  untuk  rangkaian
               sekuensial  yang  terdiri  dari  beberapa  gerbang  logika  yang

               menyimpan nilai dan dapat diakses melalui jalur keluarannya. Nilai

               yang terdapat dalam flip-flop akan tetap tersimpan walaupun sinyal
               masukannya tidak aktif.


               Flip  flop  memiliki  2  nilai  keluaran  yang  satu  sama  lain  nilainya

               berkebalikan.  Keluarannya  ditandai  dengan  Q  dan Q'  atau  simbol
               lainnya. Rangkaian ini banyak digunakan untuk tempat menyimpan

               data  digital  dan  mentransfernya.  Kombinasi  beberapa  flip  flop

                                                             73
   82   83   84   85   86   87   88   89   90   91   92