Page 42 - Kelas Inspiratif
P. 42

Berikut ini adalah langkah-langkah pelaksanaan di dalam kelas yang menggunakan potongan-potongan comic strip secara acak :
Langkah 1 – Pembagian kelompok
Siswa dibagi delapan sampai dengan sepuluh kelompok disesuaikan dengan jumlah siswa di dalam kelas. Satu kelompok terdiri atas 4 atau 5 orang. Setiap kelompok akan mendapat satu set potongan-potongan comic strips. Sebelum comic strips dibagikan, guru menjelaskan kompetesi dasar yang akan dicapai dalam pembelajaran tersebut dan tujuan pembelajaran yang harus dimiliki siswa setelah pembelajaran selesai. Guru menjelaskan langkah-langkah kegiatan yang dilakukan dalam pembelajaran yang menggunakan media comic strips. Setelah yakin semua siswa memahami langkah-langkah kegiatannya dengan baik, selanjutnya guru membagikan satu set comic strips kepada setiap kelompok.
Langkah 2 – Menyusun potongan-potongan comic strips
Setiap kelompok menyusun potongan-potongan comic strips sesuai dengan alur cerita yang benar. Kelompok yang paling cepat menyusun comic strips dengan benar maka kelompok tersebut berhak mendapat bonus 10 poin
Langkah 3 – Membaca percakapan yang ada didalam comic strips secara berkelompok
Kelompok yang telah selesai menyusun comic strips dengan benar kemudian membaca percakapan dengan mengikuti guru sebagai model, berlatih pelafalan (pronunciation) dengan penekanan dan intonasi yang sesuai.
Langkah 4 - Menampilkan karakter sesuai dengan cerita yang terdapat didalam comic strips
Setelah siswa berlatih percakapan yang ada di dalam comic strips, siswa menampilkan percakapan tersebut sesuai dengan karakter yang mereka pilih secara bergantian.
Langkah 5 – Pemberian reward
Reward berupa stiker poin yang diberikan kepada kelompok yang paling cepat selesai menyusun comic strips dengan benar dan penampilan terbaik dalam menampilkan karakter yang sesuai dengan cerita didalam comic strips-nya.
35























































































   40   41   42   43   44