Page 73 - Kelas Inspiratif
P. 73
Pemerintah Indonesia telah menyediakan Standar Kompetensi Lulusan (SKL) yang dapat Bapak/ Ibu gunakan ketika menyusun Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), dan melaksanakan strategi kegiatan pembelajaran.
1. Penyusunan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP)
Berikut beberapa bagian dari RPP untuk satu kali pertemuan yang ditujukan
untuk siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP) kelas 8 Semester 2:
a. Kompetensi Inti
1) Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.
2) Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab, peduli
(toleransi, gotong royong), santun, percaya diri.
3) Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret.
b. Tujuan Pembelajaran
Setelah mengikuti serangkaian kegiatan pembelajaran, Peserta didik dapat menulis pesan pendek agar orang lain melaksanakan apa yang diinginkan.
KD
INDIKATOR
3.7
fungsi
teks,
kebahasaan beberapa teks pesan pendek dengan memberi dan meminta informasi terkait, sesuai dengan konteks penggunaannya
Membanding-kan sosial, struktur dan unsur
3.7.1 Peserta didik dapat menyebutkan fungsi sosial teks pendek
3.7.2 Peserta didik dapat menulis teks pesan pendek
2. Strategi Kegiatan Pembelajaran
RPP menuntun guru melaksanakan strategi pembelajaran. Strategi kegiatan
pembelajaran tentu tergantung bagaimana siswa menerima sepenuhnya materi yang telah dipersiapkan oleh guru. Guru tentu telah memahami cara siswa merespon materi pelajaran yang diberikan. Ada kelas yang lambat menerima materi pelajaran, sedang, atau sangat cepat menyerap dan mempraktekkan materi pelajaran. Silahkan kelompokkan kelas berdasarkan kemampuan kelas (low achiever class; middle achiever class, atau high achiever class). (Ur,2009). Misalkan Anda harus mengajar 7 (tujuh) kelas paralel, Anda mungkin akan mendapatkan 2 kelas tingkat keaktifan rendah; 3 kelas dengan keaktifan sedang; dan 2 kelas dengan keaktifan tinggi. Namun, pembagian tingkat keaktifan kelas ini dapat
66