Page 161 - Buku Paket Kelas 12 PJOK
P. 161
g). Posisi akhir, berdiri tegak kedua kaki rapat dan kedua lengan merapat di samping tubuh.
h). Gerakan ini dilakukan selama 2 × 8 hitungan.
3. Aktivitas Belajar Siswa Merancang Koreografi Aktvitas
Gerak Ritmik
Pelajari dan perhatikanlah aktivitas belajar merancang koreografi gerak berirama berikut ini.
a. Buatlah 2 kelompok masing-masing 5 orang.
b. Siapkan ruangan/lapangan ukuran 6 x 6 meter atau secukupnya.
c. Dengan berdiskusi, setiap kelompok membuat rancangan sistematika
latihan gerak berirama yang meliputi ayunan kaki/ayunan lengan dengan variasinya, kesesuaian gerak dengan irama musik, penggunaan alat/fasilitas, menggunakan ruang serta hal-hal terkait gerak berirama langkah kaki dan tangan, gerak pemanasan, inti latihan dan gerakan pendinginan (penutup).
d. Lakukan gerak berirama tersebut dengan penuh kesungguhan dan menerapkan nilai sportivitas, toleransi, kerja sama, disiplin, tanggung jawab, menerima kekalahan dan kemenangan serta nilai- nilai karakter lainnya.
e. Lakukan latihan gerak berirama tersebut dengan batasan waktu yang diberikan guru.
f. Kelompok yang paling banyak memasukkan unsur-unsur gerak ritmik (ayunan kaki/ayunan lengan dengan variasinya, kesesuaian gerak dengan irama musik, penggunaan alat/fasilitas, penggunaan ruang, kekompakan, kerja sama, gerak pemanasan, inti latihan dan gerakan pendinginan (penutup) serta hal-hal terkait dengan gerak ritmik) adalah sebagai yang terbaik/pemenang.
Perhatikan gambar 7.5.
Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan 149