Page 59 - Modul Digital Pendidikan_Rekreasi_Neat
P. 59

55


                     Fasilitas yang sederhana yang dapat disediakan sekolah adalah pasir, tanah liat, bambu,

             kertas, cat, kuas, pahat dan kayu. Peserta didik dapat mengekspresikan dirinya untuk melukis,
             mengukir, membuat kerajinan tangan, membuat patung, merangkai janur, membuat anyaman dan

             lain-lain.


             b. Pendidikan Rekreasi Melalui Kegiatan Budaya

                     Kegiatan budaya in materinya bisa bermacam-macam antara lain kunjungan ke obyek
             wisata,  menonton  televisi  dengan  acara  dari  Budaya  ke  Budaya,  berkunjung  ke  Taman  Mini

             Indonesia Indah, berkunjung ke Musium, berkunjung ke Gedung Asia-Afrika, Candi Borobudur,

             Candi Perambanan, menonton pameran seni budaya, menonton pagelaran seni budaya dan lain-
             lain atau melakukan kegiatan seperti kuis budaya, lomba seni tradisional, dan lain-lain. Melalui

             pendidikan  rekreasi  seni  budaya  ini  anak  didik  diharapkan  dapat  mengetahui,  melestarikan,
             melaksanakan, dan mengembangkan berbagai seni budaya yang ada di Indonesia


                                                        Konsep Inti

             1)  Aplikasi  rencana  kegiatan  pendidikan  rekreasi  meliputi  latihan  kepemimpinan,  permainan

                rekreatif dan berbagai bentuk aktivitas olahraga, rekreasi wisata alam, dan rekreasi seni dan
                budaya.

             2)  Latihan kepemimpinan melalui rekreasi in dimaksudkan agar peserta didik memiliki sikap dan
                perilaku sebagai pemimpin.

             3)  Permainan rekreatif mempunyai manfaat untuk meningkatkan daya kreasi, inisiatif, kerja sama,
                kegembiraan, kepuasan dan prestasi.

             4)  Rekreasi melalui wisata alam biasanya dilakukan dalam bentuk olahraga wisata di lokasi obyek

                wisata.
             5)  Pendidikan rekreasi melalui seni dan budaya lebih difokuskan pada sikap apresiasi peserta didik

                untuk mengembangkan bakat dan minatnya dalam bidang seni dan budaya.

                                                 TUGAS DAN SIMULASI

             Kerjakan tugas dan simulasikan bersama teman-teman Anda!

                  1.  Simulasikan  bersama  teman  satu  kelompok  (lima  orang)  mengenai

                                    latihan kepemimpinan dalam kegiatan rekreasi?
                 2.  Kegiatan rekreasi mempunyai manfaat untuk meningkatkan daya kreasi, inovasi, inisiatif,

                      kerjasama,  kesenangan  dan  kegembiraan.  Simulasikan  dengan  teman-teman  dalam
   54   55   56   57   58   59   60   61   62   63   64