Page 14 - E-MODUL KIMIA HIJAU (GREEN CHEMISTRY) BERBASIS KONTEKSTUAL
P. 14

PENGERTIAN


                                            KIMIA HIJAU



            Kimia  hijau  merupakan  model  dalam  pembuatan  suatu  produk  dengan

            cara menghilangkan atau mengurangi penggunaan bahan kimia. Materi

            kimia  hijau  atau  green  chemistry  merupakan  salah  satu  materi  baru
            dalam ilmu kimia di kurikulum merdeka. Kimia hijau berkaitan dengan

            hal-hal  yang  dapat  mengurangi  terbentuknya  limbah,  penggunaan

            pelarut,  penggunaan  katalis,  penggunaan  material  awal,  penggunaan

            bahan  organic,  dan  peningkatan  efisiensi  energi.  Karakteristik  dari
            materi  ini  berupa  konsep  (Maulidiningsi,  2023).  Kimia  Hijau  adalah

            konsep yang lebih luas yang meningkatkan desain yang tepat dari produk

            kimia dan proses sintesis secara keseluruhan untuk menghilangkan atau
            mengurangi  generasi  serta  penggunaan  zat  berbahaya  bagi  manusia,

            hewan  dan  lingkungan  di  mana  kita  hidup.  Bahaya  di  sini  mencakup

            konteks  terluas  seperti  ledakan  fisik,  mudah  terbakar,  toksikologis-

            mutagenik,  karsinogenik,  dll.,  dan  perubahan  iklim  global,  penipisan
            lapisan  ozon,  pencemaran  lingkungan  lainnya,  dan  paparan,  dll  (Joshi,

            2019).

            Kimia hijau (Green Chemistry) didefinisikan sebagai model dalam proses

            pembutan  produk  dengan  mengurangi  atau  menghilangkan  penggunaan
            bahan  kimia.  Materi  kimia  hijau  atau  dikenal  dengan  green  chemistry

            terkait  dengan    hal-hal  untuk  mengurangi  terbentuknya  limbah  atau

            sampah,  penggunaan  katalis,    penggunaan  pelarut  atau  pereaksi
            (reagents)  yang  aman,  penggunaan  material  awal  yang  dapat

            diperbaharui,  peningkatan  efisiensi  energi,  penggunaan  bahan  yang

            ramah lingkungan serta dapat didaur ulang (Ratnawati, 2023). Definisi di
            atas  menjelaskan  bahwa  pengertian  kimia  hijau  sebagai  desain  produk

            kimia dan proses untuk mengurangi, bahkan menghilangkan penggunaan

            bahan-bahan kimia berbahaya bagi kesehatan manusia dan lingkungan.

            Kimia  hijau  dapat  juga  didefinisikan  sebagai  desain,  pembuatan,  dan
            penggunaan  produk  kimia  yang  efisien,  efektif,  aman,  dan  ramah

            lingkungan (Redhana, 2020).





                                                     K I M I A   F A S E   E
                                                            1 3
   9   10   11   12   13   14   15   16   17   18   19