Page 252 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 19 JUNI 2020
P. 252

500 TKA DIKABARKAN AKAN MASUK KE INDONESIA, KEMNAKER MINTA
              DIKARANTINA DULU SELAMA 14 HARI

              -  Beredar kabar bahwa ada 500 tenaga kerja asing (TKA) asal  China  yang akan kembali masuk
              ke Indonesia.

              Para pekerja tersebut dikabarkan bakal bekerja di PT Virtue Dragon Nickel Industry dan PT
              Obsidian Stainless Steel yang berlokasi di Sulawesi Tenggara.

              Menanggapi kabar itu, Direktur Jenderal Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja dan Perluasan
              Kesempatan  Kerja  (Binapenta)  Kementerian  Ketenagakerjaan  (Kemnaker)  Aris  Wahyudi
              mengatakan, masih belum mengetahui secara pasti jadwal kedatangan 500 tenaga kerja asing
              (TKA) China.

              "Secara  resmi  tidak  ada  pemberitahuan  lagi  ke  kami  (dua  perusahaan  yang  mengajukan
              permohonan TKA), langsung ke pemerintah daerah," katanya dihubungi  Kompas.com,  Kamis
              (18/6/2020).

              Namun,  Aris  menegaskan  bahwa  sebelum  kedatangan  TKA  ke  Indonesia  akan  diperketat
              prosesnya sesuai regulasi Peraturan Menteri Hukum dan HAM (Permenkum HAM).

              "TKA ini harus dipastikan sehat. Jadi 14 hari di negara asal harus karantina. Karena itu sesuai
              aturan Permenkum HAM No. 11 Tahun 2020, mereka (TKA)  harus ada sertifikat kesehatan.
              Berikutnya nanti 14 karantina di dalam negeri," ujarnya.

              Jika memang masuk, Kemnaker akan mengawasi kedatangan 500 orang TKA begitu mereka
              tiba, akan mengawasi kelengkapan dokumen mereka sebelum diterbangkan ke Konawe, Sultra.

              "Kami hanya akan mengawasi bersama Tim Pora (pengawasan orang asing). Kita akan awasi
              baik itu dokumen kesehatan maupun keimigrasian, itu harus dipenuhi," ujarnya.

              Sebelumnya, Gubernur Sulawesi Tenggara Ali Mazi berubah sikap soal tenaga kerja asing asal
              China  yang akan membangun smelter di daerahnya.

              Kini  Ali  mengizinkan  para  pekerja  asing  itu  datang  ke  Konawe,  Sulawesi  Tenggara,  untuk
              bekerja.

              Ali memperbolehkan masuknya 500 TKA asal  China  itu karena sudah ada izin dari pemerintah
              pusat.

              Hanya saja, Ali mensyaratkan semua TKA asal  China  yang masuk ke Sulawesi Tenggara harus
              menjalani protokol kesehatan untuk mencegah penularan  Virus Corona  . (  "Awal Juli, 2020
              TKA asal China Bakal Datang ke Indonesia?"..
   247   248   249   250   251   252   253   254   255   256   257