Page 270 - E-KLIPING KETENAGAKERJAAN 19 JUNI 2020
P. 270

Sesuai dengan data pekerja, buruh formal, dan informasi yang di-PHK/dirumahkan dampak dari
              Covid-19  kabupaten/kota  di  Lampung  yang  terekap  di  posko  satgas  terpadu  gugus  tugas
              penanganan Covid-19 Provinsi Lampung. Rabu (17/6), sebanyak 163 orang di-PHK dan 3.399
              orang dirumahkan dengan

              perincian  sektor  formal  163  orang  di-PHK  dan  1.600  orang  dirumahkan,  sementara  sektor
              informal ada 1.799 orang dirumahkan.

              "Untuk pekerja yang dirumahkan harus dipekerjakan kembali. Kami juga akan melakukan rapat
              bersama Aspindo." kata Lukman, Rabu (17/6).

              Kemudian untuk tenaga kerja yang terkena pemutusan hubungan kerja (PHK), ia berharap bisa
              diperjuangkan untuk kembali bekerja. Apabila ada pekerja yang tidak dipekerjakan kembali,
              diimbau untuk melapor ke dinas.

              Sesuai dengan surat edaran menteri kesehatan, untuk lembur ditiadakan bagi tenaga kerja.
              Apabila ada lembur, perusahaan wajib memberikan suplemen dan vitamin, namun sebaiknya
              tidak dipaksakan para tenaga kerja melakukan lembur. Ia menegaskan kesehatan pekerja harus
              diutamakan agar lebih produktif. (TRI/K1)
   265   266   267   268   269   270   271   272   273   274   275