Page 591 - KLIPING KETENAGAKERJAAN 2 Mei 2019
P. 591

Title         DI TENGAH REVOLUSI INDUSTRI 4.0, BURUH MINTA PERLINDUNGAN
                Media Name    bisnis.com
                Pub. Date     30 April 2019
                              https://ekonomi.bisnis.com/read/20190430/12/917218/di-tengah-revolusi- industri-4.0-
                Page/URL
                              buruh-minta-perlindungan
                Media Type    Pers Online
                Sentiment     Positive










               , JAKARTA -- Peta jalan dan regulasi yang bertujuan melindungi tenaga kerja pada
               era revolusi industri 4.0 mendesak untuk dibuat.

               Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) Said Iqbal mengatakan
               roadmap atau peta jalan dan regulasi dalam menghadapi revolusi industri 4.0 itu
               harus dapat menjawab tantangan yang akan dihadapi ke depan. Menurutnya,
               roadmap dan regulasi itu harus memuat proyeksi industri yang dibutuhkan dan
               kesiapan teknologi untuk mendukung industri tersebut.

               Tujuan penyusunan roadmap dan regulasi revolusi industri di bidang
               ketenagakerjaan itu dapat menjadi pegangan pemerintah dan pengusaha serta
               perlindungan untuk buruh.

               "Kesiapan sumber daya manusia juga perlu, implementasinya seperti apa. Ini perlu
               aturan dan roadmap- nya khusus menghadapi industri 4.0," ujarnya kepada Bisnis ,
               Sabtu (27/4).

               Revolusi industri 4.0 , lanjutnya, akan menyebabkan hilangnya pekerjaan tertentu
               karena tergantikan dengan teknologi. Hal itu tentu berdampak akan terjadinya
               pemutusan hubungan kerja (PHK) yang mencapai 37,5 juta orang. Hal tersebut
               harus menjadi sorotan pemerintah dengan mengindentifkasi perlindungan seperti
               apa yang dibutuhkan pada tenaga kerja .

               "Kalau tak ada perlindungan tenaga kerja saat revolusi industri 4.0 ini nanti akan
               terjadi banyak pelanggaran yang diterima oleh tenaga kerja," kata Said.

               Presiden Asosiasi Serikat Pekerja (Aspek) Indonesia Mirah Sumirat menilai saat ini
               pemerintah belum siap dalam menghadapi revolusi industri 4.0. Hal itu dikarenakan
               belum ada aturan perlindungan hukum bagi pekerja pada era industri 4.0.

               Tak hanya itu, sudah seharusnya saat ini pemerintah memulai mengadakan
               pelatihan teknologi agar para pekerja tak gagap pada era industri 4.0.

               "Revolusi industri 4.0 dimulai di sektor tol, saat pembayaran tol menggunakan
               digital. Pemerintah saat ini secara mendadak dan tak dilakukan transfer ilmu





                                                      Page 590 of 656.
   586   587   588   589   590   591   592   593   594   595   596