Page 97 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 27 APRIL 2020
P. 97
Title 20 TKI ILEGAL NAIK SAMPAN DARI MALAYSIA KE SUMATERA UTARA
Media Name kompas.com
Pub. Date 26 April 2020
https://regional.kompas.com/read/2020/04/26/15144341/20-tki-ilegal-nai k-sampan-
Page/URL
dari-malaysia-ke-sumatera-utara
Media Type Pers Online
Sentiment Negative
MEDAN , - Sebanyak 20 orang tenaga kerja Indonesia (TKI) ilegal kembali
diamankan oleh Tim Fleet One Quick Response (F1QR) Lanal Tanjung Balai Asahan
Lantamal I, Koarmada I pada Minggu (26/4/2020).
Mereka diamankan pada Minggu dini hari di Tanjung Siapi-api, Asahan, Sumatera
Utara.
Kepala Dinas Penerangan Lantamal I Letda Laut (S) TNI Mega Patinurjaya
mengatakan, saat ditemukan, para TKI diangkut menggunakan kapal nelayan jenis
sampan dari Malaysia.
Mereka melakukan perjalanan tanpa dokumen resmi.
Dari hasil pemeriksaan, 20 orang TKI ilegal tersebut menuju Kuala Leidong di
Kabupaten Labura dan ingin kembali ke daerah asal mereka yakni Batubara,
Langkat dan Aceh.
Para TKI tersebut kini ditangani oleh Kantor Imigrasi dan Satgas Percepatan
Penanganan Covid-19 Kota Tanjung Balai.
Page 96 of 254.

