Page 219 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 20 JANUARI 2020
P. 219
Title DAPAT KABAR ISTRINYA YANG TKW MENINGGAL DI TAIWAN, MISTONO PINGSAN
Media Name tribunnews.com
Pub. Date 17 Januari 2020
https://www.tribunnews.com/regional/2020/01/17/dapat-kabar-istrinya-ya ng-tkw-
Page/URL
meninggal-di-taiwan-mistono-pingsan
Media Type Pers Online
Sentiment Negative
Laporan Wartawan Tribuncirebon.com, Handhika Rahman , INDRAMAYU - Seorang
tenaga kerja wanita (TKW) atau pekerja migran Indonesia (PMI) asal Kabupaten
Indramayu , Eti (37), dikabarkan meninggal dunia akibat kecelakaan kerja di
Taiwan .
Eti merupakan warga Desa/Kecamatan Losarang, Kabupaten Indramayu .
Seorang keluarga korban, Ely Rohmanu (39), mengatakan, Eti meninggal pada
Kamis (9/1/2020) sekitar 10.20 waktu Taiwan .
"Yang paling terpukul itu suami korban, Mistono (34)," ujar dia kepada
Tribuncirebon.com saat ditemui di rumah duka, Jumat (17/1/2020).
Ely Rohmanu menyampaikan, Mistono merupakan suami kedua Eti. Suami
sebelumnya sudah meninggal.
Diketahui Eti dan Mistono baru menikah sekitar 3 bulan lalu.
Saat itu Eti pulang ke Indonesia dan menikah dengan suaminya lalu kembali lagi ke
Taiwan .
"Pokoknya itu suaminya syok berat sampai pingsan, mungkin karena baru menikah
3 bulan sudah ditinggal istrinya," ujar dia.
Ely Rohmanu menceritakan detik-detik saat Mistono pingsan setelah melihat wajah
jenazah Eti sewaktu tiba di rumah duka.
Eti saat itu tiba menggunakan ambulans pada Rabu (15/1/2020) malam sekitar
pukul 21.30 WIB.
"Pada saat jenazah datang ke rumah duka itu, dia (Mistono) juga melihat ke dalam
mengikuti proses yang ada," ujar dia.
"Pada saat peti di buka dan melihat wajahnya itu dia masih kuat, setelah keluar
rumah pingsan terjatuh," kata Ely Rohmanu.
Page 218 of 267.

