Page 87 - e-KLIPING KETENAGAKERJAAN 01 JULI 2020
P. 87
Mereka bahkan meminta Presiden Joko Widodo dan Menteri Ketenagakerjaan Ida Fauziyah
bertindak tegas dengan pidato yang dilontarkan Benny Rhamdani.
Koordinator PJTKI Wilayah Indramayu , Wiryoto mengatakan, apa yang diucapkan Benny
Rhamdani tidak sepatutnya diucapkan sebagai pejabat negara.
"Saya mohon kepada bapak Presiden Joko Widodo dan Menteri Ketenagakerjaan untuk
memberikan hukuman bagi Benny Rhamdani dengan mencopot dari jabatannya," ujar dia
kepada Tribuncirebon.com.
Wiryoto mengatakan, rasa sakit hati para PJTKI baru bisa terobati jika tuntutan tersebut
dipenuhi.
"Kembalikan (Benny Rhamdani) kepada orangtuanya, jadikan ke masyarakat lagi jangan biarkan
orang seperti itu menjadikan bendera merah putih kami hancur," ucapnya.
Kemarahan dari para PJTKI itu awalnya bermula dari pidato Benny Rhamdani yang menyebut
para sponsor adalah orang-orang bajingan, video itu bahkan viral di media sosial.
Saat itu Benny Rhamdani mengungkapkan keluh kesah dari Pekerja Migran Indonesia (PMI)
yang mengadu kepadanya.
Dalam pidato tersebut, ia menyampaikan para PMI yang merasa keberatan dengan pemotongan
gaji setiap bulannya yang diminta oleh para sponsor .
Sehingga ia pun mengatakan untuk tidak menyebut para penyalur kerja ke luar negeri itu
dengan sebutan sponsor lagi karena terlalu terhomat.
"Saya sudah perintahkan seluruh jajaran sponsor itu terlalu terhormat, praktek mereka calo.
Mereka orang-orang bajingan," ujar dia..
86

